Bagikan:

JAKARTA - Kawasaki berencana untuk perluas model hybrid setelah sukses luncurkan Ninja 7 dan Z7. Menurut pengajuan paten terbaru, pabrikan ini sedang mempersiapkan versi hybrid dari Versys dan Eliminator.

Melansir dari BikeWale, Selasa, 4 Juni, tantangan pabrikan dalam menyematkan teknologi hybrid dalam kendaraan roda dua ialah menyesuaikan kombinasi mesin ICE, tangki BBM, motor listrik, dan baterai ke dalam rangka sepeda motor yang kompak.

Kawasaki berhasil menjawab tantangan itu dengan menempatkan paket baterai ke bawah jok. Meskipun usung desain fungsional, namun motor ini memiliki ukuran yang cukup besar. Bagaimana dengan Versys dan Eliminator?

2

Berdasarkan bocoran gambar paten, Kawasaki akan mengatasinya dengan memindahkan baterai ke atas mesin, sehingga mengosongkan ruang di bawah jok untuk desain yang lebih tradisional pada Versys maupun Eliminator.

Dengan demikian, model Eliminator mendapat tampilan motor cruiser yang lebih rendah. Sementara itu, Versys juga memiliki keuntungan pada konfigurasi ini dengan peningkatan suspensi long-travel.

Pengajuan paten lebih lanjut mengungkapkan bahwa Kawasaki akan melengkapi Eliminator hybrid dengan dua tangki bahan bakar di kedua sisi baterai untuk posisi yang lebih luas dan pusat gravitasi yang rendah. Sementara itu, Versys hybrid akan menggunakan tangki bahan bakar tunggal yang lebih lebar yang akan membungkus baterai.

Meskipun spesifikasinya belum diungkap, kemungkinan Kawasaki akan menggunakan powertrain yang sama dengan Ninja 7 dan Z7 pada Eliminator dan Versys. Dengan demikian, keduanya akan menggunakan mesin 451 cc parallel-twin digabungkan dengan motor listrik yang menghasilkan tenaga 67 dk dan torsi 60 Nm.