Bagikan:

JAKARTA - Mercedes-Benz resmi merilis mobil performa versi teratas AMG GT Coupe untuk pasar AS sekaligus mengumumkan harga dari dua variannya, yakni GT55 dan GT63.

Dalam rilis Mercedes-Benz USA, 18 Maret, sang flagship berperforma tinggi GT55 Coupe dibanderol mulai dari 134.900 dolar AS (Rp 2,04 miliar) lalu GT63 Coupe mulai 175,900 dolar AS (Rp2,77 miliar) dan rencana peluncuran di dealer pada musim semi 2024.

Kedua mobil coupe ini diklaim menawarkan pengalaman berkendara yang super dinamis, namun tetap nyaman dan praktis untuk penggunaan sehari-hari.

4

Berbeda dengan generasi sebelumnya yang mengusung konfigurasi dua tempat duduk dan berpenggerak roda belakang, AMG GT didesain ulang dengan memiliki opsi kursi 2+2 dengan berpenggerak semua roda.

5

Pemilik kendaraan akan dimanjakan dengan sejumlah fitur di interior, terdiri dari kursi berpemanas dan berpendingin, setir kemudi AMG Performance, layar instrumen digital 12,3 inci, dan infotainment berukuran 11,9 inci.

Kemudian, mobil sport tersebut juga dibekali fitur standar lainnya seperti head-up, kamera 360 derajat, serta sistem audio dari Burmester. Sejumlah teknologi juga dihadirkan seperti konektivitas Android Auto dan Apple CarPlay ditambah pengisi daya nirkabel sebagai standar.

Pembeli juga dapat memilih satu dari 11 warna yang tersedia ditambah dengan pilihan pelek mulai dari 20-21 inci. Paket AMG Carbon Fiber juga ditambahkan dengan menampilkan item eksterior sehingga tampilan menjadi lebih sporty dan agresif.

3

Tambahan paket AMG Aerodynamics juga ada untuk mempertajam tampilan coupe ini sekaligus mengurangi hambatan angin di bagian depan dan meningkatkan downforce di bagian belakang. sehingga mobil dapat dilajukan secara dinamis.

Kedua varian ini dibekali dengan mesin 4,0 liter twin-turbo V8 yang dikawinkan dengan transmisi sembilan percepatan multi-clutch otomatis. Untuk tipe GT55 dapat menghasilkan tenaga 469 dk dan GT63 yang menghamburkan daya sampai 577 dk.

Dengan tenaga itu, model GT55 dapat melaju dari 0 ke 100 km/jam dalam waktu 3,8 detik dengan kecepatan tertinggi mencapai 294 km/jam. Sedangkan, GT63 mampu berakselerasi dari 0 ke 100 km/jam dalam 3,1 detik dengan menghasilkan top speed 315 km/jam.