Mobil Listrik Murah Renault 5 E-Tech Debut Tahun Depan untuk Pasar Eropa
Renault 5 E-Tech. (Dok. Auto Express)

Bagikan:

JAKARTA - Setelah sedikit menebar spesifikasi dan teaser desain yang tak jauh berbeda dari konsep dan gambar patennya, Renault 5 E-Tech model produksi dikabarkan akan mejeng di Geneva Motor Show, 26 Februari 2024 mendatang.

Dikutip dari laman Auto Express, Selasa, 12 Desember, mobil ini akan mulai dijual musim panas atau pertengahan tahun 2024 dan tahun 2025 untuk pasar Inggris.

"Kami berusaha sekuat tenaga untuk mobil menarik ini, dirancang dan dibuat di Prancis. Dengan desainnya yang ceria dan teknologi generasi baru, hal ini bertujuan untuk membuat kendaraan listrik lebih terjangkau di Eropa," kata Fabrice Cambolive, CEO Renault.

Menariknya, model yang lahir kembali dalam versi listrik ini akan terlahir kembali dengan harga 25.000 euro atau kisaran Rp421 jutaan untuk pasar Eropa, karena insentif mobil listrik masih tersedia, dan harganya memungkinkan berbeda di berbagai negara.

Secara tampilan, Renault 5 listrik akan mewakili era baru bagi perusahaan dengan memanfaatkan warisannya yang luas, dan akan menjadi model klasik dengan sentuhan modern di masa depan. Lebih detailnya secara keseluruhan mobil ini memiliki desain yang futuristik, terlihat dari lampu yang khas dengan logo yang disematkan di bagian tengah kap.

Sementara itu jenama asal Prancis ini akan menyematkan gagang pintu tradisional, bukan pop out seperti versi konsepnya. Nantinya Port pengisian daya akan ditempatkan tepat di belakang lengkungan roda depan, seperti pada Renault Megane E-Tech yang lebih besar, sedangkan pegangan pintu belakang ditempatkan di pilar C untuk tampilan yang lebih bersih.

Renault sudah membocorkan tentang platform mobil listrik tersebut dan akan menggunakan AmpR Small, yang sebelumnya disebut CMF-B EV. Platform ini juga akan menjadi fondasi bagi Renault 4 baru hingga Renault Twingo.

Renault 5 baru akan tersedia dengan baterai 52kWh yang menawarkan jangkauan hingga 248 mil atau 400 km dengan sekali pengisian daya. Namun, nantinya Renault 5 juga dikabarkan akan tersedia dengan baterai 40kWh yang lebih kecil, yang kemungkinan mampu menjangkau jarak lebih dekat hingga 200 mil atau 321 km.

Seperti diketahui Renault 5 merupakan model ikonik yang pernah diproduksi oleh pabrikan asal Prancis pada masa lalu. Mobil ini pertama kali diluncurkan pada tahun 1972 hingga 1996. Pada tahun 2021, Renault meluncurkan konsep dari Renault 5 EV. Selain itu, saudara perusahaan Renault, Alpine juga akan menggarap model 5 dengan versinya sendiri.