Bagikan:

JAKARTA - Salah satu mobil langka dihadirkan di Indonesia beberapa waktu lalu. Mobil tersebut ialah Bugatti Baby II, mobil bergaya klasik yang memiliki tenaga listrik.

Mobil ini dihadirkan oleh Glamour Auto Boutique, diler yang membawa beberapa mobil mewah dan langka ke Indonesia. Perlu diketahui, Bugatti Baby II ini hanya diproduksi sebanyak 500 unit saja di dunia.

Mobil ini dibuat dalam rangka perayaan ke-110 tahun dibangunnya pabrikan mobil mewah asal Perancis tersebut. Mobil ini juga hasil kolaborasi dengan "The Little Car Company" yang menghasilkan mobil klasik nan mungil.

Dikutip dari laman resmi Bugatti, dibuatnya Bugatti Baby II terinspirasi dari pendiri Bugatti, Ettore Bugatti yang menciptakan mobil Bugatti Baby pada tahun 1926 sebagai kado untuk anak bungsunya.

"Diluncurkan hampir satu abad setelah versi asli buatan Ettore, Baby II dibangun menggunakan teknologi terbaru, tetapi dengan sangat menghormati warisan otomotif Bugatti," tulis Bugatti pada laman resminya.

Mobil ini juga terinspirasi dari desain Bugatti Type 35 produksi 1924-1930 yang didesain oleh Ettore Bugatti, memiliki diameter yang kecil. Baby II memiliki panjang 2.760 mm, lebar 1.050 mm, serta tinggi 800 mm.

Dalam laman resminya, Bugatti menawarkan tiga varian Baby II, yakni Base, Vitesse, dan Pur Sang. Tentunya beberapa varian tersebut memiliki performanya masing-masing.

Bicara soal daya pacu, tipe Base memiliki motor listrik 4 kW dan diklaim mampu melaju hingga 45 km/jam. Sedangkan, untuk tipe Vitesse dan Pur Sang dibekali motor listrik lebih besar, yakni 10 kW yang mampu melaju hingga 68 km/jam.

Untuk varian base, memiliki baterai dengan kapasitas 1,4 kWh yang dapat menempuh jarak hingga 25,7 km dalam sekali pengisian daya. Sedangkan, tipe Vitesse maupun Pur Sang memiliki kapasitas 2,8 kWh yang mampu melaju dengan jarak tempuh hingga 49,8 km.

Bugatti Baby II hadir di Indonesia dan dipajang di showroom milik Glamour Auto Boutique yang berlokasi di Pondok Indah, Jakarta Selatan. Mereka mendaftarkan Bugatti Baby II tipe Vitesse.

Mengusung gaya klasik serta memiliki nilai sentimental tinggi, mobil ini dihargai Rp1,5 miliar. Dan showroom Glamour Auto Boutique menyediakan dua pilihan warna untuk Bugatti Baby II, yakni Italian Red dan Contemporary Blanc.