Bagikan:

YOGYAKARTA – Jakarta Fair atau Pekan Raya Jakarta (PRJ) 2024 sudah dibuka sejak rabu, 12 Juni 2024. Bertempat JIExpo Kemayoran, Jalan Benyamin Suaeb, Pademangan Timur, Kecamatan Pademangan, Jakarta Pusat, event ini akan digelar hingga Minggu 14 Juli 2024. Lantas, apa saja aktivitas di Jakarta Fair 2024?

Perlu diketahui, Jakarta Fair merupakan festival dan pameran perdagangan terbesar di Asia Tenggara. Ajang ini menawarkan berbagai hiburan dan belanja dengan harga terjangkau. Selain itu, Jakarta Fair juga menyadikan beragam kemerian mulai dari kuliner, wahana permainan, parade karnaval, hingga konser musik.

Jakarta Fair 2024 buka setiap hari, dari pukul 15.30 WIB hingga 22.00 WIB pada weekday (Senin-Jumat), serta mulai pukul 10.00 WIB sampai 22.00 WIB pada akhir pekan (Sabtu-Minggu) dan hari libur nasional.

Pengunjung yang ingin masuk ke Jakarta Fair perlu menyiapkan Rp40.000 hingga Rp200.000, sebab harga tiket masuk Jakarta Fair 2024 bervariasi, tergantung hari dan paket yang dibeli. Pengunjung bisa membeli tiket masuk secara online maupun langsung di loket lokasi.

Aktivitas di Jakarta Fair 2024

Berikut ini adalah beberapa aktivitas yang bisa Anda lakukan ketika mengunjungi Jakarta Fair 2024:

1. Wisata kuliner

Wisata kuliner menjadi aktivitas yang sayang untuk dilewatkan ketika mengunjungi Jakarta Fair 2024. Pasalnya, di event ini terdapat beragam tenant makanan dan minuman yang dapat dijumpai, seperti Expo Resto, Bagoja, Kapal Api, kerak telor, dan lain sebagainya.

Kisaran harga makanan dan minuman yang dijual mulai dari Rp10.000 hingga Rp50.000.

2. Wisata belanja

Sebagai pameran perdagangan terbesar di Asia Tenggara, Pekan Raya Jakarta 2024 juga menawarkan wisata belanja.

Di ajang ini terdapat 1.550 booth yang memamerkan produk unggulan dari berbagai sektor industri.

Terdapat berbagai macam tenant dan merek, mulai dari yang menjajakan pakaian, barang elektronik, otomotif, peralatan rumah tangga, produk kecantikan, perbankan, hingga mebel. Semua tenant ini memberikan penawaran diskon dan promosi spesial secara besar-besaran.

3. Memainkan wahana permainan

Di Jakarta Fair 2024 juga terdapat wahanan permainan dari Fun World. Arena bermainnya berada di Gambir Expo.

Di arena ini, ada beragam wahana bermain yang bisa dicoba, seperti Happy Swing, merry go round, dan boom-boom car.

Perlu diingat, wahana permainan di area ini menggunakan token. Anda dapat menukar satu token dengan harga Rp30.000 per tokennya. Selain itu, Anda juga bisa mendapatkan vocher Fun World sebesar Rp20.00 jika membeli empat token di Jakarta Fair 2024.

4. Menonton konser musik

Selain menyediakan beragam booth dan aneka wahana permainan, Jakarta Fair 2024 juga mengadakan beragam konser yang diisi oleh musisi dan band Tanah Air.

Pengunjung yang ingin menonton konser musik di Jakarta Fair 2024 dapat membeli paket tiket masuk dan konser musik.

Beberapa musisi dan band Indonesia yang akan pentas di Jakarta Fair 2024, yakni OKAAY, Feel Koplo, For Revenge, Last Child, Fiersa Besari, The Adams, The Sigit, The Upstairs, Fourtwnty, Tipe-X, dan Pamungkas.

Demikian informasi tentang aktivitas di Jakarta Fair 2024. Dapatkan update berita pilihan lainnya hanya di VOI.ID.