Bagikan:

JAKARTA - Film supranatural The Watchers tayang di bioskop Indonesia. Film ini menjadi debut penyutradaraan Ishana Shyamalan yang merupakan anak dari sutradara M. Night Shyamalan yang juga produser untuk film ini.

The Watchers mengisahkan Mina (Dakota Fanning), seorang perempuan yang ingin menjadi seniman tapi bekerja di sebuah toko burung. Suatu hari, ia ditugaskan untuk mengembalikan burung ke habitatnya di sebuah hutan di wilayah Irlandia.

Mina yang melakukan perjalanan sendiri menemukan dirinya berada di tengah hutan yang tidak terjangkau. Ia juga tidak bisa menghubungi siapapun dan mobilnya tertahan di area lumpur sehingga Mina berusaha mencari pertolongan.

Betapa terkejutnya Mina ketika ia mengetahui bahwa ada sebuah ruangan di tengah hutan yang sudah ditempati oleh tiga orang. Namun, Mina merasa takut setelah mengetahui keberadaan mereka di dalam ruangan itu karena mereka dipantau setiap malam.

Salah satu penghuni ruangan, Madeline (Olwen Fouere) menjelaskan kalau ada makhluk yang memantau pergerakan mereka setiap malam. Setiap orang yang tidak mengikuti aturan tidak selamat karena akan diserang oleh makhluk tersebut.

The Watchers punya premis dan konsep unik, karena sisi misterinya dibangun secara perlahan. Kemisteriusan ruangan di tengah hutan itu menimbulkan pertanyaan tentang bagaimana cerita akan berlanjut.

Makhluk mengerikan yang dimaksud juga dihubungkan dengan cerita budaya yang baru terungkap menuju akhir cerita. Penonton dibuat menerka-nerka tentang bagaimana Mina dkk bertahan di tengah hutan, terutama dengan syarat yang sederhana tapi berisiko dengan kehidpan mereka.

still The Watchers (Warner Bros.)

Akan tetapi intensitas itu baru terasa di paruh pertengahan menuju akhir, karena kita baru mengetahui siapa sosok makhluk mengerikan itu.

Ishana nampaknya ingin mengikuti jejak sang ayah dalam menuturkan cerita, sebab ada banyak twist berlapis yang ditanam di akhir. Untuk sebuah debut penyutradaraannya, The Watchers tetap menarik untuk ditonton.

Sorotan terhadap ekspresi para pemain juga menambah kekelaman dari film yang terlihat depresif. Begitu juga dengan latar tempat dan scoring yang mendukung suasana filmnya.

The Watchers bisa menjadi pilihan tontonan untuk mereka yang menggemari kisah misterius dan supranatural. Film The Watchers tayang di bioskop Indonesia mulai hari ini, Rabu, 12 Juni.