Bagikan:

JAKARTA - Sutradara Mira Lesmana dan Riri Riza akan merilis film musikal Rangga & Cinta sebagai pengganti film AADC 3. Dua nama karakter yang sudah tidak asing lagi bagi penonton film Indonesia, terutama generasi millenial

Kali ini, kisah klasik Ada Apa Dengan Cinta? tidak hanya hadir dalam genre yang berbeda, walau tetap berlatar tahun 2000-an, tapi juga akan dipersembahkan untuk bisa dinikmati penonton remaja hari ini.

"Film berkembang karena konsep-konsep baru. Kami sangat mencintai film Indonesia dan kali ini kami di Miles ingin menawarkan berbagai genre dan kolaborasi yang membuka kemungkinan baru akan arah film Indonesia ke depan," kata Riri Riza dikutip VOI dari siaran media, Jumat, 31 Mei.

"Selain Hilang di Rembang, Needle in a Haystack, Cubs dan Bunga Malam, saya berharap film musikal Rangga & Cinta akan memberikan sensasi baru bagi penonton film muda. Sebagai sutradara untuk film Rangga & Cinta, saya pasti akan menyuguhkan sesuatu yang berbeda dari film musikal saya sebelumnya," tutur Riri Riza.

Film Rangga & Cinta tengah memulai proses audisi untuk mencari bintang-bintang baru, remaja-remaja yang berbakat dalam seni peran, suara, dan tari yang diyakini akan memperkaya industri perfilman Indonesia.

Yang lebih spesial lagi, Mira Lesmana dan Toto Prasetyanto dari Miles Films akan berpartner dengan Nicholas Saputra, aktor ternama yang memerankan Rangga, karakter utama dalam film Ada Apa Dengan Cinta.

“Sebuah kebanggan bisa bekerja kembali dalam universe Ada Apa Dengan Cinta, walau kali ini dengan peran yang berbeda. Ini akan jadi pengalaman yang menantang sekaligus menyenangkan bagi saya,” ujar Nicholas Saputra.

Skenario film Rangga & Cinta akan ditulis ulang oleh Mira Lesmana dan Titien Wattimena. Berdasarkan film Ada Apa Dengan Cinta? (2002) garapan Rudi Soedjarwo, dari cerita asli yang diciptakan Mira Lesmana, Prima Rusdi, dan Riri Riza, serta skenario yang ditulis Jujur Prananto bersama Prima Rusdi dan Rako Prijanto sebagai co-writers.

Musik cantik dan lagu-lagu ikonik gubahan Melly Goeslaw dan Anto Hoed akan kembali hadir, juga dengan tambahan lagu-lagu baru yang penuh kejutan.