Bagikan:

YOGYAKARTA - Salah satu amalan sunnah yang bisa dilakuka oleh umat Muslim adalah puasa Senn Kamis. Ibadah yang hukumnya sunnah ini memiliki segudang manfaat baik dari segi spiritual dan kesehatan. Anjuran ini juga mengikuti Rasulullah SAW yang rutin menjalankan puasa Senin Kamis. 

Sebagaimana termuat dalam Shahih Muslim, dari Abu Hurairah Radhiyallahu anhu, Rasulullah SAW menyampaikan sabda:

"Pada hari Senin dan Kamis, pintu-pintu surga dibuka. Oleh karena itu, semua hamba yang tidak mempersekutukan Allah SWT dengan sesuatu pun akan diampuni dosa-dosanya, kecuali jika terdapat permusuhan antara seseorang dengan saudaranya. Kemudian, dikatakan, Tahanlah pengampunan terhadap kedua orang ini sampai keduanya berdamai." (HR Muslim)

Anjuran dari Rasullullah SAW mengenai puasa Senin Kamis juga diriwayatkan oleh Aisyah RA, sebagai berikut:

إِنَّ رَسُولَ اللهِ - صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ- كَانَ يَتَحَرَّى صِيَامَ الْاِثْنَيْنِ وَالْخَمِيسِ

Arti: "Rasulullah SAW biasa menaruh pilihan berpuasa pada Senin dan Kamis." (HR An-Nasa'i)

Lantas apa saja manfaat manfaat puasa Senin Kamis bagi kesehatan dan spiritual yang perlu dipahami oleh umat muslim agar semakin bersemangat untuk menjalani ibadah ini?

Manfaat Puasa Senin Kamis dari Segi Kesehatan dan Spiritual

Puasa Senin Kamis tidak hanya meningkatkan keimanan kepada Allah SWT dan menahan nafsu maupun godaan. Puasa yang dilakukan dua hari dalam satu minggu ini juga membawa beragam manfaat baik bagi kesehatan tubuh. 

Manfaat Puasa Senin Kamis bagi Kesehatan

Di dalam buku The Miracle of Puasa Senin Kamis karangan Ubaidurrahim El-Hamdy dan buku Sehat Cara Al-Qur’an & Hadis yang ditulis Emma Pandi Wirakusumah, berikut ini beragam manfaat melakukan puasa Senin Kamis:

Membersihkan Racun dan Kotoran di Dalam Tubuh

Puasa juga bisa membantu menghilangkan kotoran dan racun dalam tubuh. Selain itu, puasa dapat membatasi asupan kalori, yang pada akhirnya merangsang produksi enzim antioksidan. Hal ini mampu membersihkan racun dan karsinogen dari tubuh.

Alat Pencernaan Bisa Beristirahat

Manfaat lain dari puasa ini adalah memberikan waktu istirahat bagi organ pencernaan, sistem enzim, dan hormon. Dengan beristirahat, sistem pencernaan bisa memperbaiki kerusakan dan dapat mencegah penyakit seperti sembelit dan diare.

Mengontrol Kadar Gula Darah

Berpuasa juga membantu mengurangi resistensi insulin dan menurunkan kadar gula darah yang tinggi. Kondisi ini terjadi karena insulin berperan dalam mengendalikan kadar gula darah dengan mengangkut gula ke dalam sel-sel tubuh untuk dijadikan sumber energi.

Meningkatkan Metabolisme Tubuh

Melakukan puasa sunnah secara rutin juga dapat membantu menurunkan berat badan. Hal ini karena puasa dapat meningkatkan metabolisme tubuh, sehingga meningkatkan pembakaran kalori dan lemak. Akibatnya, berat badan menurun dan risiko obesitas dapat dicegah.

Menurunkan Berat Badan

Puasa juga dapat meningkatkan efisiensi metabolisme tubuh. Pelepasan hormon adiponektin selama puasa akan membantu sel-sel organ dan otot tubuh menyerap lebih banyak nutrisi. Dengan penyerapan nutrisi yang lebih baik, tubuh dapat menjalankan berbagai fungsi dengan lebih optimal.

Manfaat Puasa Senin Kamis bagi Spiritual

Dalam buku Insiden Surga pada Hari Senin dan Kamis karangan Ridhoul Wahidi, disebutkan sejumlah manfaat Senin dan Kamis dari segi spiritual sebagai berikut ini:

Pahala Berlipat

Kemuliaan lain dari puasa Senin Kamis adalah mendapatkan pahala yang berlipat. Rasulullah SAW bersabda dalam sebuah hadits sebagai berikut:

"Demi keberadaan-Nya yang menjaga nyawaku, sesungguhnya bau mulut orang yang berpuasa lebih wangi di sisi Allah daripada minyak kasturi. Dia menahan nafsu dan menahan diri dari makanan dan minuman karena Aku. Oleh karena itu, puasa adalah hak milik-Ku, dan Aku yang akan memberikan pahalanya. Setiap kebaikan dilipatgandakan hingga tujuh ratus kali, kecuali puasa. Puasa adalah hak milik-Ku, dan Aku yang akan memberikan balasannya." (HR Malik)

Mendapatkan Gelar Takwa 

Kaum muslim yang menalakan puasa Senin dan Kamis secara iklas serta menaati syarat, rukun, dan ketetuannya bakal diberi gelar takwa. Mengenai hal ini, Allah SWT akan menyediakan jalan mudah kepada hambanya yang mempunyai ketakwaan. Sebagaimana termaktub dalam firman-Nya di surat Thalaq ayat 2 dan 4:

وَمَنْ يَّتَّقِ اللّٰهَ يَجْعَلْ لَّهٗ مَخْرَجًا ۙ ٢

Artinya: " Siapa yang bertakwa kepada Allah, niscaya Dia akan membukakan jalan keluar baginya." (QS. Thalaq: 2)

وَمَنْ يَّتَّقِ اللّٰهَ يَجْعَلْ لَّهٗ مِنْ اَمْرِهٖ يُسْرًا ٤

Artinya: "Dan barangsiapa yang bertakwa kepada Allah, niscaya Dia menjadikan kemudahan baginya dalam urusannya." (QS. Thalaq: 4)

Surga Rayyan bagi yang Berpuasa

Bagi umat muslim yang menjalani puasa secara rutin, Allah SWT telah menyiapkan pintu khusus di surga yang disebut ‘Rayyan’. Rasulullah SAW menyampaikan dalam sebuah hadits sebagai berikut:

"Dalam Surga terdapat satu pintu yang disebut sebagai ar-Rayyan, yang pada Hari Kiamat tidak ada seorang pun yang akan masuk Surga melalui pintu tersebut kecuali para orang yang berpuasa. Tidak akan ada seorang pun yang melewati pintu tersebut kecuali mereka. Kemudian dikatakan kepada mereka, 'Di mana orang-orang yang berpuasa?' Maka para orang yang berpuasa akan berdiri menghadap. Tidak akan ada seorang pun yang masuk melalui pintu tersebut kecuali mereka. Setelah mereka semua masuk, pintu itu akan ditutup dan tidak akan ada seorang pun yang masuk melalui pintu tersebut." (HR Bukhari Muslim)

Amalan yang Tiada Tandingannya 

Puasa Senin Kamis juga termasuk sebagai amalan yang tidak ada tandingannya. Nabi Muhammad SAW berkata dalam sebuah hadits yang diriwayatkan oleh Abu Umamah sebagai berikut:

"Ya Rasulullah SAW, tunjukkanlah kepada saya suatu amal." Beliau menjawab, 'Jalankanlah puasa, karena tidak ada amal yang sebanding dengannya'." (HR Nasa'i)

Bau Mulut yang Harum

Melakukan puasa Senin Kamis juga membawa manfaat membuat bau mulut menjadi harum. Rasulullah SAW menjelaskan dalam sebuah hadits sebagai berikut:

"Semua amalan manusia adalah untuk dirinya sendiri, kecuali puasa, karena puasa adalah untuk-Ku (Allah), dan Aku-lah yang akan memberikan balasannya. Sesungguhnya bau mulut orang yang berpuasa lebih harum di sisi Allah daripada aroma minyak wangi." (HR Bukhari)

Demikianlah penjelasan manfaat puasa Senin Kamis dari segi kesehatan dan spiritual. Jadi ibadah puasa sunnah ini tidak hanya sebagai upaya untuk mendekat diri kepada Allah SWT dan meningkatkan ketakwaan, namun juga memberikan beragam manfaat bagi kesehatan. Baca juga cara mengatasi perut begah setelah buka puasa

Ikuti terus berita terkini dalam negeri dan luar negeri lainnya di VOI. Kami menghadirkan info terbaru dan terupdate nasional maupun internasional.