Bagikan:

JAKARTA - Pasangan Ammar Zoni dan Irish Bella resmi bercerai pada 1 Februari yang lalu. Setelah tiga bulan menyendiri, Irish mulai terbuka terkait kemungkinan rujuk.

Dalam sebuah kesempatan, Irish menuturkan kalau ia tidak menutup hati selama Ammar Zoni mau menjauhi diri dari obat-obatan terlarang.

"Aku sih ngelihat bagaimana gesture-nya gitu ya. Pokoknya aku selalu membuka hati. Kalaupun dia mau berbuat baik gitu. Mau benar-benar berubah," ucap Irish Bella dikutip VOI dari YouTube TransTV, Selasa, 14 Mei.

Meski begitu, ia kembali menyerahkan segala kemungkinan yang akan terjadi kepada Tuhan untuk menunjukkan usaha Ammar untuk berubah.

"Tapi tetap ya aku minta petunjuk sama Allah. Jadi gimana dia seberapa usahanya gitu,” ungkap Irish Bella.

Ia tidak ingin memaksakan diri untuk buru-buru menerima mantan suaminya itu kembali setelah terjerat narkoba sebanyak tiga kali.

"Kalau misalnya aku merasa hati aku belum, ya nggak tahu ya ke depannya. Namun, aku sebagai manusia tidak pernah tahu bagaimana ke depannya nanti," terang Irish Bella.