Bagikan:

JAKARTA - Selebritas Tissa Biani menceritakan mengenai kegiatan yang saat ini sedang ia tekuni dan pamerkan di akun media sosialnya yaitu memasak. Tissa mengaku kalau kebiasaan memasak itu sudah mulai ia tunjukkan kepada teman-teman di lokasi syuting setelah sebelumnya hanya untuk keluarga saja.

"Aku lagi suka bikin konten bawa makanan ke lokasi syuting, biasanya masakin mama dan keluarga," kata Tissa Biani saat ditemui di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Jumat, 10 Mei.

Lebih lanjut pemeran di film KKN Desa Penari ini menjelaskan kalau kebiasaan memasak ini memang sudah menjadi tradisi di dalam keluarganya.

Ia menyebutkan kalau perempuan di dalam keluarganya diwajibkan untuk bisa memasak. Tak heran Tissa sudah diajarkan masak sejak kecil oleh neneknya.

"Keluarga itu mewajibkan anak perempuan bisa masak, mulai dari nenek, ibu, kakak, semua bisa masak. Dari kecil pun sama eyang sudah dikenalin buat masak dan sekarang jadi suka masak," tutur Tissa Biani.

Namun bukan menjadi perkara mudah bagi Tissa untuk bisa memasak. Ia menuturkan bukan sekali dua kali ia harus mengalami luka karena terkena pisau saat memasak.

"Sempat luka-luka, tangan kena pisau semua, tapi semakin ke sini karena terbiasa masak, luka pisau itu sudah jadi hal biasa," pungkasnya.

Kini kekasih dari Dul Jaelani ini ingin mengembangkan hobi masaknya ini ke dunia bisnis di mana ia memiliki impian membuka sebuah katering nantinya.

"Aku lagi les baking, karena nanti insyaallah aku mau buka katering nantinya," beber Tissa Biani.