JAKARTA - Artis lokal asal Indonesia Timur, Irma Rihi memulai debutnya di dalam film Women From Rote Island yang merupakan film yang menjadi perbincangan setelah membawa pulang Piala Citra FFI 2023 untuk kategori Film Panjang Terbaik.
Baru pertama kali bermain film khususnya film panjang, Irma mengaku kalau ia sangat merasa luar biasa karena akhirnya film ini akan mulai ditonton banyak orang di bioskop mulai 22 Februari mendatang.
"Ini film pertama saya yang membuat saya amazing bisa ada di sini," kata Irma Rihi di Kuningan, Jakarta Selatan, Jumat, 16 Februari.
Ketika ditanya terkait caranya mendalami peran, Irma mengatakan kalau ia menemukan kesamaan sifat dengan sosok Martha yang ia perankan.
Ia merasa kalau Martha juga sosok wanita yang pendiam dan sulit untuk mengungkapkan perasaannya atau biasa disebut sebagai orang introvert.
"Kalau dibilang mendalami peran itu sifat Martha sama sifat Irma itu agak ada kemiripan yang di mana saya sendiri jarang ngobrol atau jarang mengungkapkan perasaan ya sangat introvert," sambungnya.
BACA JUGA:
Oleh karena itu, untuk mendalami peran bagi Irma susah-susah gampang. Tapi untungnya selama syuting ia selalu dibantu oleh sang sutradara, Jeremias Nyangoen dan kru film lainnya.
"Jadi untuk mendalami peran Martha agak susah susah gampang tapi dibantu oleh bapak Jeri, coach acting kita teman-teman saya bisa mendalami," pungkasnya.
Film ini tayang perdana di Busan International Film Festival 2023 pada 7 Oktober silam. Film ini juga sempat tayang di Jakarta Film Week yang digelar akhir Oktober 2023 dan memenangkan Direction Award.
Selain itu, film ini juga tayang di Asian Film Festival Barcelona 2023 pada 4 November lalu, serta QCinema International Film Festival 2023 di Filipina.