5 Oleh-Oleh Khas Pemalang yang Cocok Dijadikan Buah Tangan
5 Oleh-Oleh Khas Pemalang yang Cocok Dijadikan Buah Tangan

Bagikan:

YOGYAKARTA – Oleh-oleh khas Pemalang, Jawa Tengah dapat menjadi buah tangan untuk sahabat, keluarga, ataupun kerabat dekat. Sebagai salah satu kota yang selalu dilewati pemudik, Pemalang memiliki aneka kuliner dan suvenir menarik yang bisa di bawa pulang.

Lantas, apa saja oleh-oleh khas Pemalang yang cocok dijadikan sebagai buah tangan? Mari simak informasi selengkapnya berikut ini.

Oleh-Oleh Khas Pemalang

Dirangkum dari berbagai sumber, berikut aneka kuliner khas Pemalang yang cocok dijadikan sebagai oleh-oleh untuk orang tersayang:

1. Kue kamir

Kue kamir merupakan kue yang terbuat dari adonan terigu, mentega, dan telur, terkadang dicampur dengan bahan seperti pisang ambon atau tape.

Makanan khas Pemalang ini memiliki bentuk bulat pipih dan berwarna kecokelatan karena dibuat dengan cara dipanggang, Kue kamir layak diburu ketika Anda berkunjung ke Pemalang.

Kue kamir sangat mudah dijumpai di kawasan oleh-oleh khas Pemalang. Salah satu penjual kue kamir yang terkenal adalah Toko Kamis Bu Amanah yang terletak di Jalan Semeru Gang Melati RT 05 RW 19, Mulyorejo, Kecamatan Pemalang, Kabupaten Pemalang, Jawa Tengah.

2. Tahu pletok

Tahu pletok adalah makanan khas Randudongkal Pemalang. Kuliner ini terbuat dari tahu kulit yang dibelah-belah menjadi lebar kemudian ditambahkan adonan aci yang telah dicampur bumbu kunyit dan daun kucai.

Tahu pletok digoreng hingga kering untuk mendapatkan tekstur renyah. Ukuran tahu pletok juga lebih besar ketimbang tahu pada umumnya lantaran menggunakan tahu kulit yang lebar.

Rasa tahu pletok sendiri cenderung gurih dan asin sehinga cocok disantap bersama cabe rawit hijau.

Tahu pletok biasanya dikemas dalam besek, yakni tempat makanan yang terbuat dari anyaman bambu.

3. Apem comal

Rekomendasi oleh-oleh khas Pemalang yang berikutnya adalah apem comal. Apem comal merupkan roti yang dibuat dari perpaduan gula merah, telur dan tepung terigu. Adonan kudapan ini umumnya didiamkan semalam, sebelum dicetak dengan alas daun pisang dan dikukus hingga matang.  

Bentuknya bulat pipih, mirip serabi atau kue ape, namun dengan tekstur yang lebih merata dan lengket. Warnanya cenderung kecolekatan yang berasal dari campuran gula merah.

Apem comal memiliki rasa yang cenderung manis dan sedikit asam yang berasal dari hasil fermentasi adonan.

Untuk menambah cita rasa, apem comal seringkali disajikan dengan campuran kelapa paarut dan areh atau santan kental. Apem comal dapat dengan mudah ditemukan di Pasar Comal, Pemalang.

4. Ogel-ogel

Ogel-ogel adalah cemilan gurih yang bentuknya seperti ulat. Ogel-ogel termasuk salah satu oleh-oleh khas Pemalang yang cocok dijadikan sebagai buah tangan untuk sanak famili.

Ogel-ogel memiliki tekstur yang renyah dan rasanya gurih. Kudapan ini cocok dijadikan teman ngopi atau bisa menjadi camilan dalam perjalanan.

Ogel-ogel terbuat dari tepung ketan, tepung tapioka, telur, gula, garam, dan keju. Bahan-bahan tersebut dicampur hingga menjadi adonan yang kenyal.

5. Kepiting lemburi

Kepiting lemburi merupakan kepiting soka yang dimasak dengan bumbu khas Pemalang. Beda dengan kepiting pada umumnya, cangkang kepiting lemburi khas Pemalang bisa digigit dan dimakan. Terdapat dua pilihan saus untuk menyantap kepiting lemburi, yakni saus tiram dan saus asam manis.

Demikian informasi tentang oleh-oleh khas Pemalang yang cocok dijadikan buah tangan. Dapatkan update berita pilihan lainnya hanya di VOI.ID.