JAKARTA - Aktor asal Thailand, Dew Jirawat akan mengadakan fanmeeting pertamanya di Indonesia. Ini menjadi kunjungan keduanya setelah datang pertama kali bersama para pemain F4 Thailand: Boys Over Flowers pada tahun 2022 lalu.
Lumina Entertainment selaku promotor mengumumkan kabar ini melalui media sosial mereka. Acara bertajuk Dew 1st Solo Fanmeeting in Jakarta itu akan digelar pada 2 Desember 2023 di Kuningan City Ballroom, Jakarta.
Menariknya, Jakarta menjadi titik terakhir dari rangkaian tur fanmeeting Dew setelah sukses digelar di Manila, Hong Kong, dan Taipei.
Dew Jirawat debut dengan mengagumkan lewat lakorn F4 Thailand yang dirilis pada tahun lalu. Kehadiran Dew Jirawat juga bersamaan dengan lakorn terbarunya, Faceless Love yang akan tayang mulai 8 November kemarin.
BACA JUGA:
Tahun ini namanya semakin bersinar dengan menjadi pemeran utama dalam lakorn Home School serta adaptasi Because You Are My First Love (Phro Thoe Khue Rak Raek) di mana ia akan beradu akting dengan Prim Chanikarn.
Selain berakting, Dew Jirawat juga aktif bernyanyi dengan mengisi soundtrack F4 Thailand. Tahun ini ia juga merilis lagu North Star serta diunjuk sebagai model video musik I DO, single terbaru grup K-pop (G)I-DLE.
Fanmeeting Dew Jirawat akan terasa intim dengan tersedianya dua kategori yaitu LUMOS dan ROYAL. Kedua kategori ini memiliki benefit seperti foto bersama, sesi hi-touch, serta poster resmi acara tersebut. Harga tiket untuk kategori ROYAL dibanderol Rp1.850.000 dan LUMOS sebesar Rp2.850.000.
Adapun, penjualan tiket fanmeeting Dew Jirawat di Jakarta akan dimulai pada 10 November 2023 melalui situs Tiket.com mulai pukul 14.00 WIB.