Bagikan:

JAKARTA - Penggemar Betrand Peto memicu kemarahan Sarwendah. Tak tanggung-tanggung, kemarahan itu diungkapkan lewat story Instagramnya. Istri Ruben Onsu itu mengaku sedih dengan tudingan dari penggemar Betrand yang menyebut mereka membeda-bedakan perlakukan terhadap Betrand dan memanfaatkan pria yang biasa dipanggil Onyo ini. 

"Maaf ya saya block dan saya capture berbuknya dan share. Terima kasih opininya yang sudah menggiring semua jadi seperti sekarang. Nasi sudah menjadi bubur. Penyesalan datangnya memang selalu belakangan. Klau datang awal namanya pendaftaran dong. Setelah berantakan semua baru menyesal. Tidak apa2," tulis Sarwendah.

Tak hanya sekali, Sarwendah meluapkan kekesalannya oleh ulah akun tersebut. "Okay, setelah posting-posting hal-hal yang membuat rusuh, sekarang dihapus-hapus barbuk tapi kayaknya tangan netizen juga cepet deh buat capture. Saya sangat tidak mau menanggapi, tapi kalau mengenai anak saya atau keluarga saya, kayaknya terpaksa perlu pernjelasan ya. Jangan hanya bisa menggiring opini orang terus kabur @manisupdate," tulis Sarwendah lagi.

Lewat postingan lain, Sarwendah menegaskan bila keluarganya sama sekali tak memanfaatkan Betrand Peto. "Apapun itu, Kami sangat menyayangi anak Kami dan tidak sama sekali memanfaatkan. Terima kasih," tulis istri Ruben Onsu.

Betrand Peto juga turut mengungkap kesedihannya lewat video di story Instagram pribadinya @betrandpetoputraonsu. "Onyo mau bilang sama BXB. Onyo kecewa sama BXB. Onyo nggak nyangka BXB bisa kayak gini. Apa yang kalian bilang itu nggak benar. Onyo di sini sangat dimanja sama manajemen, sama keluarga the onsu onyo sangat dimanja, onyo sangat disayang. Menurut onyo apapun yang Onyo posting di IG onyo nggak papa, terserah Onyo. Onyo kecewa sama BXB," ujar Betrand Peto.

Onyo menegaskan dia diperlakukan sangat baik oleh keluarga Ruben Onsu dan tak pernah dibeda-bedakan "Di sini Onyo nggak ada yang dibeda-bedakan, The Onsu sebelum ada Onyo udah terkenal, udah bahagia. Apapun yang onyo lakukan tolong disupport, apapun yang onyo posting itu hak onyo sendiri," pungkas Betrand Peto.

Klarifikasi Sarwendah

Kasus ini juga membuat Betrand Peto meng-unfollow Sarwendah dan Ruben Onsu di Instagram. Ia mengatakan itu adalah keputusannya bersama dengan Ruben Onsu dan juga manajemennya.

"Jadi pas tahu ada kata-kata memanfaatkan, ayah (Ruben Onsu) akhirnya ngajak kita (Sarwendah dan Betrand Peto) juga manajemen bicara. Akhirnya kita mengambil sikap biarkan Onyo "sendiri" di Instagram miliknya," jelas Sarwendah dalam video klarifikasi yang diunggah di MOP Channel dikutip Selasa, 1 Februari.

Sarwendah juga mengatakan jika dirinya dan juga Ruben Onsu, sama sekali tidak pernah memanfaatkan Betrand Peto. "Tidak ada sama sekali untuk memanfaatkan. Secara materi atau papaun kita berusaha untuk adil seadil-adilnya," tegas Sarwendah.