JAKARTA - Kim Tae Ri dan Hong Kyung akan bertemu dalam satu judul film. Keduanya dikonfirmasi mengisi suara untuk film animasi Korea pertama dari Netflix, Lost in Starlight.
Hari ini, Rabu, 16 Agustus, pihak Netflix mengunggah empat foto yang memperlihatkan Kim Tae Ri dan Hong Kyung. Mereka kompak mengenakan pakaian serba putih dan saling merangkul sembari tersenyum.
Film ini akan diproduseri Climax Studio yang mengerjakan D.P. dan Hellbound. Lost in Starlight mengisahkan dua orang yang terpisah dengan tujuan erbeda.
Karakter Nan Young yang diisi oleh Kim Tae Ri adalah seorang astronaut terpilih yang berangkat eksplorasi ke planet Mars di tahun 2050. Ia ingin pergi ke Mars untuk mencari petunjuk di balik menghilangnya sang ibu sebagai ilmuwan.
Sang ibu yang berangkat ke Mars dianggap gagal kembali ke bumi karena sebuah kejadian. Nan Young berupaya mencari kebenaran.
BACA JUGA:
Kemudian ada Jay yang diisi oleh Hong Kyung. Jay adalah seorang musisi yang jatuh cinta dengan Nan Young dan terpisah. Satu kejadian mempertemukan mereka dengan petunjuk sang ibu yang dicari Nan Young.
Kim Tae Ri dan Hong Kyung juga kompak menirukan karakter mereka dalam film Lost in Starlight yang disandingkan oleh Netflix.
우주인 난영과 뮤지션 제이, 세상에서 가장 먼 거리의 롱디 로맨스가 시작됩니다.
넷플릭스 애니메이션 <이 별에 필요한>, 김태리, 홍경 목소리 캐스팅 확정. pic.twitter.com/mWHKgWP9pE
— Netflix Korea|넷플릭스 코리아 (@NetflixKR) August 16, 2023
Uniknya, keduanya kembali dalam satu proyek setelah menampilkan chemistry mereka dalam drama Revenant. Drama bergenre horor ini mengisahkan wanita yang dirasuki sosok jahat dan seorang detektif yang berusaha memecahkan kasus.
Selain itu, Kim Tae Ri dan Hong Kyung juga bernaung dalam satu agensi yang sama. Hong Kyung yang lebih junior dari Kim Tae Ri juga memukau dengan proyek aktingnya di tahun ini.
Kim Tae Ri dan Hong Kyung akan menampilkan romansa dengan dua dunia berbeda yang bisa disaksikan lewat film ini.
Di sisi lain, pihak Netflix belum menyebutkan kapan film ini bisa dinikmati oleh penonton.