Sebelum Meninggal, Carlo Saba Sempat Kena Serangan Jantung dan Dipasang Tiga Ring
Carlo Saba (Instagram @carlo_saba)

Bagikan:

JAKARTA - Dunia musik tanah air berduka dengan meninggalnya salah satu dari tiga vokalis grup Kahitna, Carlo Saba pada Rabu, 19 April malam.

Keluarga menyebut penyakit jantung yang dialami menjadi penyebab meninggalnya penyanyi kelahiran Bandung itu. Ivan Saba mengatakan, Carlo pertama kali mengetahui permasalahan jantungnya pada Januari 2023 lalu.

“Serangan (jantung) pertama di Januari. Setelah akhirnya berobat, kondisinya makin baik kita lihat dan Senin kemarin dia operasi kateterisasi, pasang tiga ring,” ungkap Ivan Saba melansir Intens, Jumat, 21 April.

Menurut Ivan, kondisi Carlo setelah menjalani katerisasi sempat menunjukkan perubahan yang positif. Hal tersebut juga sempat dikatakan oleh tim dokter yang menangani sang penyanyi.

Namun, pada hari terakhirnya sebelum meninggal dunia, kata Ivan, Carlo sempat mengeluhkan nyeri pada dadanya. Setelah menjalani pemerikasaan, diketahui terjadi penyumbatan dan serangan pada jantungnya.

Dokter yang sedang dalam perjalanan menuju rumah sakit untuk menangani Carlo pun tidak bisa berbuat apa-apa karena vokalis Kahitna itu sudah lebih dulu meninggal dunia.

“Dokternya sedang menuju kerumah sakit untuk mengambil tindakan tetapi Carlo-nya sudah tiada,” kata Denny Saba.

Carlo Saba diketahui meninggal dunia di Rumah Sakit Mayapada, Lebak Bulus, Jakarta Selatan pukul 21.41 WIB. Saat ini mendiang Carlo tengah disemayamkan di Rumah Duka Sentosa, Jakarta Pusat.

Jenazah Carlo Saba rencananya akan dimakamkan di Tempat Pemakaman Umum Tanah Kusir siang ini, Jumat, 21 April.