JAKARTA - Sebuah rekor baru dicapai serial terbaru Netflix, Bridgerton. Melalui Twitter resminya Netflix mengungkap, Bridgerton telah ditonton lebih dari 63 juta pelanggan dalam waktu 28 hari setelah perilisan.
Alhasil, Bridgerton menjadi serial orisinal kelima dengan penonton terbanyak di awal perilisan. Kabarnya, serial mengenai kerajaan ini juga menempati urutan teratas di 76 negara.
In its first four weeks, Bridgerton is projected to court more than 63 million households, which would make it Netflix's fifth biggest original series launched to date. pic.twitter.com/Zs7N3NBh9i
— Netflix Queue (@netflixqueue) January 4, 2021
Perlu diingat bahwa angka ini dihitung berdasarkan pelanggan yang setidaknya menonton dua menit bagian dari konten tersebut.
Namun di samping itu, Bridgerton juga menjadi serial yang banyak dibicarakan penonton. Diproduseri Shonda Rhimes, serial Netflix perdana Shondaland ini mengisahkan Daphne Bridgerton (Phoebe Dynevor), anak tertua keluarga Bridgerton yang mencari pasangan hidup.
BACA JUGA:
Rumor mengenai musim kedua Bridgerton mulai berembus. Salah satu pemainnya, Nicola Vaughan juga berharap adanya pembaruan mengingat cerita aslinya - novel Julia Quinn - memiliki delapan novel dengan berbagi pengembangan cerita.
Selain serial Bridgerton, Netflix juga mengumumkan film spin off bertajuk We Can Be Heroes dari Robert Rodriguez ditonton 44 juta pelanggan. Sebuah sekuel film sedang diproduksi setelah film pertamanya dirilis.