YOGYAKARTA – Kucing di rumah mungkin jarang protes dengan vokalisasi suara mengeong. Tetapi bukan berarti setiap perlakukan atau kebiasaan di rumah Anda disukai oleh kucing. Seperti halnya manusia, kucing juga kesal dengan kebiasaan tertentu. Apa saja hal yang tak disukai kucing? Berikut ini daftar yang perlu Anda hindari memperlakukan kucing.
1. Kucing tak suka merasa kesepian
Meskipun bisa ditinggal bekerja atau bepergian seharian, kucing tak suka diabaikan dan tidak diajak bermain. Kalau anjing perlu diajak beraktivitas untuk merilis energi pada pagi dan sore hari, sedangkan kucing mendambakan perhatian dari orang di rumah.
Jika dibiarkan sendiri untuk waktu yang lama, kucing bisa gelisah dan mengembangkan perasaan cemas bahkan depresi. Artinya ketika Anda sedang sibuk, pastikan meluangkan waktu selama setengah atau satu jam untuk menghabiskan waktu berkualitas dengan kucing Anda.
2. Tidak suka litter boxes yang kotor
Kotak berisi pasir merupakan toilet kucing. Kalau dibiarkan kotor dan enggak dibersihkan berkala, kucing tidak akan suka. Membersihkan litter boxes secara rutin penting dilakukan tidak hanya untuk menjaga kucing tetap sehat. Tetapi juga menjaga kebersihan rumah dan kesehatan orang di rumah Anda. Penting untuk diketahui, pasir juga perlu diganti setidaknya setiap dua minggu sekali.
3. Makanan rusak
Di samping membutuhkan perhatian dan lingkungan hidup yang bersih, kucing juga wajib dipastikan mendapatkan makanan yang berkualitas. Setidaknya, Anda memberikan makanan yang tidak busuk. Nah, artinya selalu periksa makanan kucing, mulai dari tanggal kadaluarsa, porsi yang diberikan, hingga kandungan nutrisinya.
4. Kucing tak suka minum obat
Memberikan obat cacing secara rutin, direkomendasikan oleh dokter hewan, terutama jika kucing hidup di luar atau di dalam ruangan. Memberikan obat, tentu bukan perkara mudah. Karena kucing tidak suka minum obat. Biasanya, mereka akan meludahkannya kembali. Artinya kalau perlu memberikan obat rutin, minimalisir tekanan pada mereka. Perlu diperhatikan, latih kucing agar merasa nyaman baru memberikan obat lewat mulutnya. Setelah meminumkan obat, beri mereka hadiah berupa camilan kecil.
5. Benci diperhatikan terlalu agresif
Jika Anda memelihara kucing, maka perlu tahu mana bagian tubuh kucing yang tidak suka dielus. Kadang, kalau mereka tak suka dielus atau dielus terlalu agresif, kucing bisa mendesis, mencakar, atau menggigit.
BACA JUGA:
6. Kucing benci persaingan
Baik memperebutkan makanan, ruang, mainan, ataupun perhatian dari pemiliknya, bisa memicu kecemburuan kucing. Sayangnya, dalam beberapa kasus kecemburuan atau penjagaan sumber daya ini dapat bermanifestasi sebagai agresi. Misalnya, jika kucing di rumah merasa terancam oleh kucing liar, mereka akan mengarahkan agresinya ke kucing liar tersebut.
7. Tidak suka suara keras
Mulai dari petir hingga suara keras dapat membuat kucing stres. Stres karena suara keras juga bisa menyebabkan masalah perilaku, kesehatan, kegelisahan, bulu rontok, hingga tak doyan makan. Untuk mengurangi terpapar risiko, cobalah membatasi suara dari luar masuk ke dalam rumah. Atau siapkan tempat yang aman dan tenang selama cuaca buruk serta hindari memutar musik terlalu keras.
Itulah ketujuh hal yang tidak disukai kucing. Kalau Anda berkomitmen untuk memelihara kucing di rumah, hindari perilaku atau hal lain yang membuat kucing tak bahagia.