Bagikan:

JAKARTA - Aktris Anne Heche dinyatakan meninggal dunia oleh Kepolisian California. Usai menjalani pekan dalam keadaan kritis, pihak keluarga memutuskan untuk menghentikan alat bantu.

“Hari ini kami kehilangan sinar yang terang, jiwa yang paling baik, ibu yang penuh cinta, dan teman yang loyal,” begitu pernyataan keluarga dan teman Anne Heche mengutip Variety.

“Anne akan selalu dirindukan tapi dia hidup dalam anak-anaknya, karya, dan advokasi. Keberaniannya untuk selalu berdiri atas kebenaran, membagikan pesan cinta dan penerimaan, akan selalu berdampak,” lanjutnya.

Diketahui jantung Heche masih berdetak namun karena kondisinya kritis, pemberian alat bantu sudah dihentikan. Pihak keluarga juga sudah tidak berekspektasi dengan kondisi kesehatan Heche.

Anne Heche mengalami kecelakaan mobil di mana ia menabrak perumahan Mar Vista pada Jumat, 5 Agustus. Ia mengalami kondisi koma dengan luka bakar.

Kepolisian Los Angeles menyebut mereka menemukan kandungan narkoba dalam darah Heche. Namun tidak diketahui apakah Heche dalam pengaruh obat-obatan ketika tabrakan itu berlangsung.

Kabar kepergian Anne Heche meninggalkan duka yang mendalam. Ellen DeGeneres, presenter sekaligus mantan kekasih Heche juga membuat tribute untuk sang aktris.

“Hari ini adalah hari yang menyedihkan. Saya mengirim semua cinta untuk keluarga, teman-teman, dan anak Anne,” tulis Ellen DeGeneres.

“Jujur kepada Tuhan, saya pikir akting terbaik yang pernah saya lihat adalah Anne Heche dalam PROOF di Broadway,” kata sutradara James Gunn.

“Beristirahat dengan tenang, Anne,” tulis Rosanna Arquette.

Lahir pada 12 Mei, Anne Heche dikenal lewat sejumlah penampilannya dalam film Donnie Brasco (1997), I Know What You Did Last Summer serta Six Days Seven Nights (1998). Ia juga membintangi berbagai judul serial seperti Ally McBeal, Everwood, dan Men in Trees.

Beberapa proyek yang belum dirilis di antaranya film Supercell dan serial The Idol.

Anne Heche meninggal dunia pada usia 53 tahun meninggalkan dua orang anak.