Bagikan:

JAKARTA - Rumah produksi DC menghadirkan sebuah film animasi bertajuk DC League of Super-Pets. Film ini terinspirasi dari pahlawan super dari DC dalam bentuk binatang.

Disutradarai Jared Stern, League of Super-Pets mengisahkan persahabatan Krypto dengan Superman. Suatu ketika para Justice League diculik sehingga Krypto berusaha mencari cara membebaskan tuannya.

Uniknya, ada lima karakter binatang yang tampil sebagai pemeran utama. Mereka bahkan diisi suara oleh para aktor dan aktris kenamaan. Siapa saja?

Krypto (Dwayne Johnson)

Krypto (WARNERMEDIA)

Krypto adalah seekor anjing yang menjadi sahabat baik Superman. Ia punya pendengaran yang super namun ia tidak punya teman akrab. Krypto adalah seekor anjing berjenis Labrador Retriever yang juga memiliki kekuatan laser mata.

Ace (Kevin Hart)

Ace (WARNERMEDIA)

Selain Krypto, ada Ace seekor anjing yang cuek dan datang dari penampungan. Ia adalah sosok yang tidak mau kalah dan seringkali sarkas terhadap orang lain.

Meski begitu, Ace adalah anjing yang suka menolong teman-teman baiknya. Ia bahkan rela menjadi pelindung bagi temannya melawan musuh.

Merton (Natasha Lyonne)

Merton (WARNERMEDIA)

Jangan ragukan Merton, kura-kura yang tahan banting ini. Seperti karakter kura-kura pada umunya, Merton adalah binatang yang santai dan punya pendirian.

Sosok Merton punya kekuatan lari yang super cepat. Namun keinginannya hanya sekadar makan sayuran hijau.

PB (Vanessa Bayer)

PB (WARNERMEDIA)

PB adalah sosok babi yang baik hati dengan kemampuan yang luar biasa. Ia bisa mengubah ukuran tubuhnya sesuai keinginan mau besar maupun kecilnya.

PB punya keinginan untuk menjadi seperti Wonder Woman yang kurus dan mulus. Hal itu membuat PB seringkali merasa tidak percaya diri dengan dirinya.

Chip (Diego Luna)

Chip (tangkapan layar)

Chip adalah seekor tupai yang tidak kalah menakjubkan dari teman-temannya. Ia juga datang dari penampungan hewan di Metropolis dan tidak punya rasa takut.

Chip punya kemampuan untuk menembak petir ke sasaran yang ia tuju. Ia pun menjadi salah satu anggota Super-Pets untuk menyelamatkan Justice League.

Selain kelima karakter dengan pengisi suara, League of Super-Pets juga diisi oleh Keanu Reeves, Marc Maron, Olivia Wilde, Jameela Jamil, Daveed Diggs dan masih banyak lainnya.

DC League of Super-Pets menjadi salah satu cara DC mengembangkan cerita Justice League. Film League of Super-Pets akan tayang di bioskop Indonesia mulai 27 Juli.