JAKARTA - Drama terbaru Seo In Guk, Cafe Minamdang tayang perdana pada Senin, 27 Juni. Baru satu episode, drama ini mampu memperoleh angka rating tertinggi dibandingkan drama lainnya.
Nielsen Korea melaporkan Cafe Minamdang meraih 5,7 persen. Angka ini hampir mendekati rating drama sebelumnya, Bloody Heart sebesar 6,3 persen.
Di sisi lain, Cafe Minamdang menjadi drama yang paling banyak ditonton. Drama Link yang tayang di jam yang sama memperoleh 1,7 persen.
Diadaptasi dari novel, Café Minamdang menceritakan mantan profiler Nam Han Jun (Seo In Guk) yang menggunakan kemampuan menipunya dengan menyamar sebagai dukun. Ia menipu pelanggan demi uang namun terkadang ia membantu pelanggannya.
BACA JUGA:
Nam Han Jun tidak bekerja sendiri. Ia dibantu oleh Soo Cheol (Kwak Si Yang) dan adiknya, Nam Hye Joon (Kang Mi Na).
Suatu ketika, Nam Han Jun berpapasan dengan detektif Han Jae Hee (Oh Yeon Seo), wanita yang sabar dan adil. Han Jae Hee menaruh kecurigaan kepada bisnis Nam Han Jun yang akhirnya mendekatkan keduanya.
Cafe Minamdang merupakan proyek terbaru Seo In Guk setelah Doom at Your Service. Alhasil aktingnya banyak dinantikan penggemar dan publik.
Selain Seo In Guk, drama ini juga dibintangi Oh Yeon Seo, Kwak Si Yang, dan Kang Mi Na. Drama Cafe Minamdang tayang setiap Senin dan Selasa di KBS2 dan Netflix.