Ed Sheeran Bantah <i>Shape of You</i> Jadi Lagu Plagiat: "Saya Berusaha Adil Dalam Memberi Kredit"
Ed Sheeran (Instagram @teddysphotos)

Bagikan:

JAKARTA - Penyanyi Ed Sheeran memberi keterangan di persidangan terkait kasus plagiat lagu Shape of You, lagu miliknya di tahun 2017.

Pekan lalu, Ed Sheeran digugat oleh dua orang penulis, Sami Chokri dan Ross O’Donoghue. Mereka mengklaim lagu Shape of You terdengar serupa dengan lagu rilisan mereka berjudul Oh, Why tahun 2015.

Dalam laporannya, Chokri dan O’Donoghue mengatakan ada kesamaan nada dan kata-kata di antara kedua lagu tersebut.

“Dia (Ed Sheeran) meminjam ide dan membuatnya jadi lagu-lagu miliknya. Terkadang dia menyadarinya, tapi kadang tidak,” kata pengacara Chokri dan O’Donoghue, Andrew Sutcliffe mengutip NME.

Senin, 7 Maret, Ed Sheeran membantah pernyataan pengacara Chokri dan O’Donoghue. Ia mengklaim tuduhan itu palsu karena mereka tidak melakukan riset dengan benar.

“Saya selalu mencoba adil untuk memberi kredit kepada siapapun yang berkontribusi kepada lagu yang saya tulis,” kata Ed Sheeran.

“Jika ada referensi terhadap lagu lain, saya memberitahu tim saya agar mengambil langkah perizinan. Saya sudah secermat mungkin dan memberi penghargaan kepada orang yang saya yakini berpengaruh dalam penulisan lagu,” lanjutnya.

Menurutnya, dia sudah lama menaruh kredit kepada orang lain ketika ia merasa terinspirasi dari lagu-lagu musisi tersebut.

“Ini saya lakukan karena saya ingin memperlakukan penulis lain dengan adil,” lanjut Ed Sheeran.

Ed Sheeran mengklaim dia belum pernah mendengar lagu Oh Why. Dia juga menaruh kredit untuk Kandi Burruss, Kevin Briggs, dan Tameka Cottle yang menulis lagu No Scrubs milik TLC. Pihak Ed merasa ada kesamaan nada dari lagu Shape of You dan lagu rilisan tahun 1999 tersebut.

Selain Ed Sheeran, saat ini penyanyi Dua Lipa juga menghadapi kasus dugaan plagiat dari band reggae Artikal Sound System.