Rizky Nazar Kembali Aktif dengan Serial <i>17 Selamanya</i>
Sutradara dan pemain 17 Selamanya (WeTV)

Bagikan:

JAKARTA - Aktor Rizky Nazar dikabarkan sudah menyelesaikan masa rehabilitasi narkoba. Kabar ini mulai muncul setelah ia terlihat menghadiri konferensi pers serial terbaru WeTV, 17 Selamanya.

Sebagai pemeran utama, Rizky Nazar hadir bersama Syifa Hadju dan Steffi Zamora. Mereka kompak mengenakan pakaian berwarna hitam. Sutradara Hanung Bramantyo dan produser Lesley Simpson juga turut hadir.

Rizky Nazar memilih proyek ini karena dia tertarik dengan ceritanya. Keinginannya semakin lengkap setelah mengetahui siapa yang menyutradarai serial orisinal WeTV ini.

“Tertarik main serial ini karena ceritanya ada sejarahnya. Apalagi sutradaranya Mas Hanung Bramantyo,” kata Rizky Nazar pada Rabu, 2 Maret.

17 Selamanya menceritakan Dawai (Syifa Hadju) yang menjadi korban bully di sekolah. Dia ingin hidup seperti manusia lainnya tapi ada rahasia yang ia harus ia simpan. Sisi tersebut membuat Putra (Rizky Nazar) tertarik dan mendekati Dawai namun ada tantangan yang harus mereka hadapi.

Di sisi lain, tidak sedikit yang bertanya dengan status rehabilitasi Rizky Nazar saat ini. Pihak Badan Narkotika Nasional Jakarta Selatan menyatakan Rizky Nazar belum selesai menjalani masa rehabilitasi.

"Sebetulnya bukan bebas, dia masih dua kali lagi untuk rawat jalan. Kan delapan kali rawat jalan. Jadi masih tinggal dua kali lagi di BNNK Jakarta Selatan," kata Dikdik Kusnadi selaku Kepala BNN.

Ia juga menegaskan Rizky Nazar tidak mendapat perlakuan spesial namun Rizky Nazar diizinkan rehabilitasi rawat jalan agar tidak over kapasitas di lapas.

“Ada juga sisi jenis apa yang dia pakai, sudah berapa lama dia pakai dan bagaimana kondisi fisik dan psikisnya. Nah Rizky Nazar ini penyalahgunaan jenis ganja,” katanya.

Rizky Nazar pun dijadwalkan untuk rehabilitasi dua kali lagi ke BNN. Sebelum waktunya selesai, Rizky Nazar bersiap untuk mempromosikan serial 17 Selamanya yang akan tayang di WeTV.