Bagikan:

JAKARTA - Album demo pertama Ed Sheeran saat mulai bermusik, terjual seharga 65 ribu dolar AS atau setara Rp970 juta pada Kamis, 10 September. Album demo berjudul Spinning Man ini terjual dalam sebuah situs lelang.

Melansir Daily Mail pada Jumat, 11 September, album ini dilelang setelah tersimpan di lemari selama bertahun-tahun. Adapun album ini memiliki 14 trek buatan Sheeran sendiri.

Katanya, ia memiliki 20 keping dan memegang 19 kepingnya karena saat itu ia pernah berkata ia tidak ingin orang lain memiliki Spinning Man.

Album demo yang dibuat dengan sangat niat itu terlihat dari cover yang diedit dengan baik serta tulisan profil Ed Sheeran. Album yang ada di dalam situs merupakan satu keping yang diberikan Sheeran kepada temannya.

Adik sang teman, Kevin, memutuskan untuk menjual CD demo. Album ini adalah rilisan yang menarik sebab baru-baru ini pelantun Shape of You itu menceritakan proses di balik Spinning Man.

“Pada 2004, saya membuat album pertama saya, Spinning Man, karena sebuah gambar yang ayah saya beri nama itu. Saya membuat CD dan covernya. Ada 14 lagu dan semua lagu memiliki rima,” katanya.

Ia juga mengatakan Spinning Man adalah rangkaian kisahnya setelah ia sakit hati karena cinta pertamanya. Saat itu, ia berusia 13 tahun.

“Harga yang luar biasa! Kami berekspektasi album itu terjual baik tetapi ternyata melebihi ekspektasi kami,” kata Paul Fairweather, pihak pelelang Omega Auctions.

Bahkan, karena banyak peminatnya, persaingan sengit terjadi di antara para pembeli demi memperebutkan album demo tersebut.

Sementara itu, Ed Sheeran dan istrinya baru menyambut anak pertama mereka. Kabar ini dibagikan Sheeran melalui Instagram pribadinya.