Bagikan:

JAKARTA - Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) melalui Forum Human Capital Indonesia (FHCI) menambah tes baru dalam program Rekrutmen Bersama BUMN (RBB) tahun ini yakni tes wawasan kebangsaan dan learning agility atau ketangkasan belajar.

Sekadar informasi, pada seleksi tahun-tahun sebelumnya, tes rekrutmen terdiri dari tes kemampuan dasar (TKD), tes AKHLAK, tes Bahasa Inggris, dan seleksi di masing-masing BUMN.

“Ada yang kami perbaharui, akan ada tes wawasan kebangsaan dan learning agility,” ujar Ketua FHCI BUMN Alexandra Askandar dalam konferensi pers di Media Center Kementerian BUMN, Jakarta, Jumat, 22 Maret.

Sementara itu, Deputi Bidang Manajemen Sumber Daya Manusia, Teknologi, dan Informasi Kementerian BUMN Tedi Bharata menjelaskan bahwa tes wawasan kebangsaan dan learning agility ini ditambahkan dalam seleksi RBB 2024 sesuai dengan arahan langsung dari Menteri BUMN Erick Thohir.

Lebih lanjut, Tedi menjelaskan bahwa dua tes baru ini ditambahkan tujuannya untuk memastikan para peserta dapat memberikan kontribusi terbaik bagi perusahaan dan juga untuk bangsa Indonesia. Dia juga bilang tes ini melengkapi tes AKHLAK yang menjadi core value BUMN.

“Jadi tes wawasan kebangsaan ini penting sesuai arahan Menteri BUMN. Jadi kita tidak hanya lihat dari kompetensi tapi wawasan kebangsaan, sehingga kita lakukan tes ini di awal,” ucap Tedi.

Sekadar informasi, pendaftaran RBB 2024 akan dibuka mulai besok, 23 Maret 2024 hingga 1 April 2024. Bagi masyarakat yang tertarik untuk mengikuti seleksi bisa mendaftarkan diri secara online melalui laman https://rekrutmenbersama2024.fhcibumn.id.

Pada rekrutmen RBB 2024 ini , tersedia 1.830 posisi dari 688 jenis pekerjaan yang dibuka oleh 110 BUMN. Posisi tersebut mencakup lowongan untuk lulusan SMA/Sederajat hingga S2, fresh graduate dan experience hired, serta disabilitas.

Terkait dengan usia pelamar, syarat batas usia pada RBB 2024 yakni lulusan SMA maksimal 25 tahun, lulusan Diploma maksimal 27 tahun, lulusan Sarjana atau S1 maksimal 30 tahun, dan Magister atau S2 maksimal 35 tahun.

Proses Rekrutmen Bersama BUMN 2024 akan dilakukan secara serentak, dan tahap seleksi sama rata untuk seluruh pelamar, kecuali untuk pelamar disabilitas.