Bagikan:

JAKARTA - Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN) menyebut, kampus dari Inggris berminat untuk masuk ke sektor pendidikan di IKN, Kalimantan Timur.

"Kampus internasional lain cukup banyak (berminat masuk ke IKN), saya spill saja besok itu akan ada universitas dari Inggris yang akan menyampaikan Letter of Intent (LoI)," ujar Deputi Bidang Pendanaan dan Investasi OIKN Agung Wicaksono dalam media briefing Update Persiapan Groundbreaking ke-5 Ibu Kota Nusantara secara daring, dikutip Rabu, 28 Februari.

Agung menambahkan, kampus dari Inggris tersebut sudah menyampaikan LoI dan akan menandatangani kerja sama atau Memorandum of Understanding (MoU).

"Saya belum sampaikan sekarang, tapi Amerika Serikat sudah dan Inggris juga serta nanti banyak lagi universitas-universitas lain yang memang targetnya pendidikan ini menjadi sektor ke depan," katanya.

Pada kesempatan sama, Juru Bicara OIKN Troy Pantouw mengatakan, Australia pun tertarik untuk masuk ke dalam dunia pendidikan di IKN.

"Bahkan tadi ada acara dengan pihak Pemerintah Australia di Kedutaan Besar Australia untuk Indonesia dan juga akan masuk salah satunya ke dunia pendidikan di IKN. Tunggu tanggal mainnya," tuturnya.

Adapun OIKN juga telah menandatangani nota kesepahaman (MoU) dengan Stanford Doerr School of Sustainability dan Stanford University, California, Amerika Serikat.

"Melalui MoU ini, Stanford dan para alumninya berkomitmen membangun pusat riset dengan kualitas kelas dunia di IKN," imbuhnya.