Bagikan:

JAKARTA - Erick Thohir menghadiri kampanye Calon Presiden (Capres) nomor urut 02, Prabowo Subianto.

Kehadiran Erick Thohir di kampanye tersebut bukanlah sebagai Menteri BUMN. Dia bilang telah mengajukan cuti untuk hari ini.

Adapun kampanye dilakukan di dalam acara Komunitas Ojol Penggemar Erick Thohir (OjolET) yang diselenggarakan di Lapangan Banteng, Jakarta Pusat.

“Cuti, ada surat cutinya nih,” kata Erick kepada awak media di Lapangan Banteng, Jakarta Pusat, Jumat, 19 Januari.

Erick mengatakan, komunitas ojol yang berinisiasi untuk mengadakan acara deklarasi dukungan ke pada Capres nomor urut 02 Prabowo Subianto.

Dia bilang, para ojol mengharapkan pemimpin yang bisa memberikan masa depan baik bagi mereka.

“Jadi, tentu hari ini Pak Prabowo, sahabat-sahabat ojol ini ingin menitipkan harapan kepada Bapak, harapan masa depan sahabat ojol. Karena kita tahu Pak Prabowo adalah pemimpin yang bisa menepati janji, Presiden yang bijaksana,” ujar Erick.

Sementara itu, Tsamara Amany menjelaskan, Erick Thohir hanya mengajukan cuti hanya sehari. Cuti tersebut diajukan khusus untuk hadir di acara tersebut.

Tsamara bilang kehadiran Erick adalah untuk menyatakan dukungan kepada Prabowo Subianto dalam Pilpres 2024, bersama dengan Komunitas OjolET.

“Karena di kegiatan ini Pak Erick mendukung Pak Prabowo. Jadi kita gak boleh bekerja,” ujar Tsamara.

Tamara juga mengaku cuti sebagai Staf Khusus Menteri BUMN untuk bidang kebijakan publik. Cuti diajukan untuk hadir di acara kampanye tersebut.

“Cuti, jadi hadir sebagai pribadi, tidak ada kaitan dengan pemerintah. Semua di sini hadir sebagai pribadi. Dalam konteks dukung-mendukung, jadi Bapak gak sebagai menteri,” tutur Tsamara.