Butuh Uang Receh untuk Kembalian Belanja Pelanggan? Begini Cara Tukar Uang Koin di Bank
Ilustrasi (Foto: Pixabay/stevepb)

Bagikan:

YOGYAKARTA – Cara tukar uang koin di bank ternyata sangat mudah. Anda dapat melakukannya lewat bank Himbara (Himpunan Bank Milik Negara), bank swasta, serta kas keliling Bank Indonesia.

Nah, bagi Anda yang membutuhkan uang receh untuk kembalian belanja pelanggan, berikut cara tukar uang koin di bank.

Cara Tukar Uang Koin di Bank

Sebagaimana yang sudah disinggung di atas, cara tukar uang koin dapat dilakukan lewat layanan kas keliling Bank Indonesia.

Berikut rangkuman informasi tentang cara tukar uang koin di bank, khususnya di layanan kas keliling Bank Indonesia:

  • Buka situs layanan kas keliling Bank Indonesia: Langkah pertama menukarkan uang receh atau uang koin di bank adalah dengan melakukan pendaftaran di situs pintar.bi.go.id. Berikutnya, pilih menu ‘Penukaran Uang Rupiah Melalui Kas Keliling.
  • Isi data bank tempat penukaran uang receh: Setelah masuk ke halaman ‘Penukaran Uang Rupiah Melalui Kas Keliling’, langkah selanjutnya adalah mengisi beberapa kolom informasi yang dibutuhkan seperti pilih provinsi Bank sebagai tempat untuk melakukan penukaran uang, lalu memilih provinsi tempat tinggal, dan melanjutkan prosesnya dengan memilih lokasi bank cabang yang ingin didatangi.
  • Pilih tanggal Kas Keliling yang tersedia: Layanan penukaran uang receh di melalui kas Keliling Bank Indonesi tidak tersedia setiap hari. Oleh sebab itu. Anda perlu menyesuaikan dengan jadwal yang sudah tertera di situs tersebut.
  • Isi data pemesan: Dokumen yang dibutuhkan, yakni Nomor Induk Kependudukan (NIK) yang ada di KTP, nama panjang, nomor telepon aktif, dan email yang masih digunakan.
  • Mengisi informasi uang yang ingin ditukar: Setelah selesai mengisi data pemesanan, Anda akan dibawa ke halaman pengisian informasi uang yang akan ditukar. Tahapan ini memerlukan kehati-hatian, sebab jumlah uang yang diisi harus sesuai dengan uang yang sudah Anda hitung di rumah. Apabila tidak sesuai maka uang akan diterima hanya berdasarkan informasi jumlah yang sudah ke input dalam sistem.
  • Cetak bukti pemesanan: Langkah berikutnya, yakni mencetak bukti pemesanan yang akan muncul setelah pengisian nominal uang yang akan ditukar.
  • Mengambil uang di bank cabang terdekat: Langkah berikutnya yakni menunggu jadwal penukaran uang sesuai dengan jadwal yang sudah dipilih. Perlu diingat jika sudah di bank, Anda perlu mengikuti prosedur normal pelayanan bank yaitu dengan mengambil nomor antrian terlebih dahulu. Coba tanyakan ke satpam bank setempat kalau mau penukaran uang itu harus ke meja Teller atau Customer Service. Setelah mendapatkan nomor antrian, tunggu sampai nomor dipanggil. Terakhir, kamu cukup perlihatkan bukti pemesanan yang sudah dicetak.

Demikian informasi tentang cara tukar uang koin di Bank. Dapatkan update berita pilihan lainnya, hanya di VOI.ID.