Bagikan:

JAKARTA - PT Citra Van Titipan Kilat (TIKI), perusahaan jasa pengiriman terkemuka di Indonesia dengan rekam jejak 53 tahun di Indonesia, berkomitmen untuk terus memperluas cakupan layanan TIKI SERLOK (Seller Online Booking) hingga ke seluruh wilayah Indonesia agar dapat mendukung lebih banyak lagi UMKM Indonesia dalam mengembangkan bisnis dan meningkatkan daya saing di era ekonomi digital.

Dengan bergabung menjadi member TIKI SERLOK, UMKM Indonesia akan memperoleh berbagai manfaat dan penawaran khusus yang mendukung kebutuhan usahanya mulai dari diskon harga sebesar 18 persen, fleksibilitas pembayaran H+2 menggunakan virtual account, fasilitas pick up gratis, hingga bonus dan rewarding seller.

Member TIKI SERLOK juga akan memperoleh informasi dan mendapatkan kesempatan mengikuti berbagai workshop dan pelatihan terkait pengembangan bisnis dan pemasaran digital yang diselenggarakan oleh TIKI.

Dalam sambutannya di Acara Ngobrol Bareng TIKI, Yulina Hastuti, Direktur Utama TIKI menyampaikan bahwa era digital memberikan ruang yang besar bagi para pelaku UMKM untuk dapat mempromosikan produknya, dan menjangkau pelanggan lintas kota dan lintas wilayah.

“Memahami cara yang tepat dalam memanfaatkan platform digital sangat menentukan efektivitas pemasaran dan konversinya menjadi penjualan. Pelaku UMKM juga perlu memastikan dapat memenuhi janji dalam promosi pemasarannya antara lain kualitas produk dan pengiriman. Melalui TIKI SERLOK, TIKI ingin turut berkontribusi dalam mendukung UMKM Indonesia dalam menggarap pasar digital yang sangat besar ini dengan menyediakan berbagai kemudahan transaksi, keuntungan finansial hingga pengembangan kompetensi dalam bisnis dan pemasaran digital,” ucap Yulina, Rabu 24 Mei.

Acara Ngobrol Bareng TIKI merupakan salah satu bentuk dukungan TIKI dalam pengembangan kompetensi UMKM dengan memfasilitasi kegiatan diskusi rutin untuk bertukar pengalaman, pengetahuan serta promosi antar sesama member. TIKI juga turut mempromosikan usaha member TIKI SERLOK melalui kanal media sosial TIKI, dan menyediakan sarana dan SDM untuk membantu member yang membutuhkan bantuan dalam pengiriman barang.

Kali ini, TIKI menghadirkan pembicara Arto Biantoro, Brand Activist; Uriel Laguarda, F&B entrepreneur & business owner Pempek CRP Pusat; dan Adam Ismanto, Senior Manager Nasional TIKI yang mengulas topik “Strategi Penting Meningktkan Brand dan Omset Penjualan”.

Adam Ismanto, Senior Manager Nasional TIKI menjelaskan, TIKI telah menjadi mitra pengiriman terpercaya bagi pelaku UMKM selama 53 tahun. Pihaknya sangat memahami bahwa biaya pengemasan dan pengiriman dapat menjadi komponen biaya yang cukup besar, belum lagi pencatatannya yang memakan waktu dan tenaga.

“Hal inilah yang melatarbelakangi diluncurkannya TIKI SERLOK di tahun 2020 lalu, dimana kami melihat kebutuhan pelanggan UMKM akan mitra kurir yang dapat memberikan fleksibilitas pembayaran dan manfaat lebih bagi mereka yang secara rutin memiliki kebutuhan pengiriman. Tidak hanya itu, sistem bonus dan rewarding yang kami berikan dapat memberikan penghasilan tambahan bagi pelanggan UMKM kami dari biaya pengiriman mereka setiap bulannya,” jelasnya.

Banyaknya produk yang sejenis mendorong kreativitas yang lebih tinggi bagi para pemilik brand. Memahami customer journey sebagai bagian dari proses pembangunan relasi dan kedekatan dengan konsumen menjadi sebuah keharusan. Oleh karena itu bukan hanya sekedar menjual, pemilik brand harus peka dalam memahami tingkah laku dan kebiasaan konsumen, lalu menjadikannya dasar dalam menciptakan sebuah customer experience.

“Dalam konteks penjualan online, salah satu unsur krusial yang melengkapi customer experience terhadap satu brand adalah proses pengirimannya. Pemilik brand harus memastikan barang dapat sesegera mungkin diterima oleh konsumen dan sesuai janji,” ucap Arto Biantoro, Brand Activist.

Adapun TIKI SERLOK menyasar para UMKM yang mayoritas memanfaatkan platform media sosial seperti Instagram dan Facebook untuk menjual produknya. Sejak diluncurkan, TIKI SERLOK terus diperluas cakupannya dari sebelumnya hanya di DKI Jakarta, saat ini telah berada di 50 Cabang utama di 33 kota di seluruh Indonesia.

“TIKI selalu berupaya untuk memberikan pelayanan terbaik dan menjadi mitra yang memahami kebutuhan tiap-tiap pelanggan kami. Baru-baru ini, kami memperoleh penghargaan Service Quality Award sebagai salah satu perusahaan jasa kurir yang memperoleh peringkat Diamond dari survei Service Quality Index yang diselenggarakan oleh Carre Service Quality Monitoring bersama Majalah Marketing. TIKI menjadi bagian dari 5 perusahaan kurir dengan peringkat Diamond, dimana TIKI mendapatkan penilaian tertinggi pada aspek akses, proses, SDM dan kualitas layanan. Hal ini tentunya menjadi sebuah pencapaian sekaligus motivasi bagi TIKI untuk semakin lebih baik lagi ke depannya,” tutup Yulina