JAKARTA – PT Bank Central Asia Tbk. (BCA) baru saja mengumumkan pembukaan Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) yang berlokasi di kompleks Wisma BCA Foresta, Bumi Serpong Damai (BSD), Tangerang Selatan.
SVP Logistic and Building BCA Victor Teguh Sutedja mengatakan fasilitas terbaru itu terbuka untuk masyarakat luas selama 24 jam penuh.
"Kami menyediakan dua jenis pengisian, yang pertama berkapasitas 7 kwh dan yang kedua kapasitasnya sebesar 22 kwh," ujar dia ketika ditemui di kantornya pada Kamis, 16 Juni.
Menurut Victor, masyarakat yang ingin menggunakan fasilitas tersebut harus mempunyai aplikasi SPKLU untuk dapat memulai proses pengisian daya.
"Pengguna dapat melakukan top up saldo aplikasi SPKLU-nya dengan BCA mobile. Cukup scan QRcode maka aplikasi SPKLU-nya dapat diunduh pada smartphone, lalu koneksikan saat berada di SPKLU. Selesai,” tuturnya.
Dari kegiatan eksplorasi Wisma BCA Foresta, diketahui bahwa harga jual listrik bagi kendaraan elektrik tersebut cukup murah. Tarif ditentukan oleh regulator sebesar Rp2.000 hingga Rp2.500/kwh dan dapat digunakan di kendaraan listrik untuk jarak 8-10 km/kwh.
"Biayanya lebih murah dari bahan bakar kendaraan konvensional saat ini yang menggunakan minyak,” tegas Victor.
BACA JUGA:
Berdasarkan data yang didapat VOI, BCA mengklaim telah berhasil mengurangi dampak emisi karbon setara 888 ton ekivalen CO2 pada sepanjang 2021 lalu dari hasil penerapan kerja berdasarkan prinsip ramah lingkungan.
Adapun, Wisma BCA Foresta merupakan pilot project bagi gedung perseroan yang mengusung semangat berkelanjutan.