Bagikan:

JAKARTA - PT Bank Tabungan Negara Tbk (BTN) telah merampungkan pelaksanaan Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST), pada Rabu, 2 Maret. Salah satu keputusan yang diambil dalam rapat tersebut diantaranya adalah pergantian pengurus perusahaan, yaitu disetujuinya pemberhentian Eko D. Heripoerwanto sebagai Komisaris Perusahaan.

Ditinggal satu pengurus, Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) sebagai representasi pemerintah dalam kepemilikan saham BTN menunjuk tiga komisaris baru, yaitu Herry Trisaputra Zuna dan Himawan Arief Sugoto sebagai Komisaris, serta Sentot A. Sentausa sebagai Komisaris Independen.

Herry diketahui merupakan Direktur Jenderal Pembiayaan Infrastruktur di Kementerian Pekerjaan Umum Dan Perumahan rakyat (PUPR), sedangkan Himawan hingga saat ini juga masih menjabat sebagai Sekretaris Jenderal Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN).

Sementara Himawan Arief Sugoto tercatat pernah ditunjuk sebagai Komisaris Utama di PT Asuransi Jiwasraya (Persero) pada 2019 lalu.

“Dengan jajaran (pengurus) baru ini kami optimistis akan (semakin) solid dan mampu membawa BTN mencapai target sebagai The Best Mortgage Bank," ujar Direktur Utama BTN, Haru Koesmahargyo, usai pelaksanaan RUPST.

Dengan penunjukan tiga komisaris baru tersebut, maka berikut ini daftar lengkap susunan pengurus terbaru Dewan Komisaris dan Dewan Direksi BTN.

Dewan Komisaris

Komisaris Utama/Independen: Chandra M Hamzah

Wakil Komisaris Utama/Independen: Iqbal Latanro

Komisaris Independen: Ahdi Jumhari Luddin

Komisaris Independen: Armand B Arief

Komisaris Independen: Sentot A Sentausa

Komisaris: Herry Trisaputra Zuna

Komisaris: Heru Budi Hartono

Komisaris: Andin Hadiyanto

Komisaris: Himawan Arief Sugoto

Dewan Direksi

Direktur Utama: Haru Koesmahargyo

Wakil Direktur Utama: Nixon LP Napitupulu

Direktur Finance: Nofry Rony Poetra

Direktur Asset Management: Elisabeth Novie Riswanti

Direktur Human Capital, Compliance and Legal: Eko Waluyo

Direktur Distribution and Funding: Jasmin

Direktur Risk Management: Setiyo Wibowo

Direktur IT & Digital: Andi Nirwoto

Direktur Consumer: Hirwandi Gafar