JAKARTA - Pemerintah terus mendorong pelaku usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) untuk bangkit di masa pandemi COVID-19. Dukungan pemerintah kepada pelaku UMKM terlihat dari pemanfaatan aset negara yang menjadi wadah penggerak ekonomi kreatif.
Salah satunya adalah aset negara Dhanadyaksa Dipati Ukur, Bandung, Jawa Barat. Bangunan bekas Wisma Pertamina yang diserahkelolakan kepada LMAN (Lembaga Manajemen Aset Negara) itu kini jadi Co-Working Space and Creative Hub.
Menteri Keuangan Sri Mulyani menyebut aset yang terbengkalai selama belasan tahun itu kini jadi tempat produktif bagi putra putri Ibu Pertiwi. Bagaimana tidak, aset tersebut kini diklaim turut menyumbang penerimaan negara dan menggerakan ekonomi-sosial di Kota Kembang.
Dalam kunjungannya ke sana, Sri Mulyani sempat bertemu dengan anak muda para pelaku industri kreatif. Salah satunya adalah eks vokalis Band Naif, David Bayu Aji yang memiliki clothing brand Unionwell.
Sri Mulyani mengaku bangga melihat David dan anak muda lain di sana. Dirinya pun sempat berbincang dengan David. Dia tak menyangka kalau produk milik David yang meleburkan elemen kesenian Indonesia bisa dikemas dengan begitu modern. Salah satunya gambar petruk dalam tas hasil produksi Unionwell.
"Union Well, yang digagas oleh Vokalis Naif David Bayu dan Yudi, desain apperalnya yang sangat kreatif bernuansa klasik dan vintage telah tembus ke pasar Amerika Serikat," kata Sri Mulyani, dikutip dalam Instagram resminya @smindrawati, Minggu, 19 Desember.
Tak hanya David, Sri Mulyani juga mengunjungi booth milik @deckysastra dengan brand @rawtype_riot. Faith Industries menghasilkan t-shirt, jaket, dan lainnya menggunakan tema Anime Jepang atau @playmesomething yang memproduksi fesyen dan pernak-pernik wanita.
BACA JUGA:
Lalu, juga Anna @an.ainianne, pemilik bisnis clothing Nian Beria @nianberia, bahkan tak hanya berbisnis, tapi juga sangat peduli isu sosial dan lingkungan. Anna menyisihkan hasil penjualannya untuk gerakan penanaman pohon, dan lain-lain dan ini luar biasa.
"Mereka orang-orang hebat yang justru melahirkan gagasan dan tumbuh di tengah pandemi," kata Sri.
Kata Sri Mulyani, di Jalan Dipati Ukur 33, masih banyak lagi para enterpreneur muda berbakat dari Bandung berkumpul, berkreasi sekaligus berbisnis. Ia pun mengajak anak-anak muda untuk menggunakan produk karya anak bangsa.
"Ada yang suka produk fesyen dan asesoris kreatif dengan desain unik seperti yang saya pakai? Apapun pilihan penampilanmu, ayo kita utamakan menggunakan produk karya anak bangsa!," tulisnya.