Bagikan:

MEDAN - Istri Kapolres Kota Tebing Tinggi, AKBP Agus Sugiyarso,  Eci Agus Sugiyarso menjadi perbincangan. Sebab videonya yang pamer uang dengan menggunakan kaus berlogo Tribratra viral di TikTok dengan akun @ecimot512.

Video yang berdurasi 14 detik itu, diketahui sudah dihapus. Namun, postingan itu sudah menjadi pembicaraan. Kapolda Sumut (Kapoldasu) Irjen Panca Putra Simanjuntak pun merespons.

Irjen Panca mengatakan dirinya akan mengecek video tersebut. Kapolda Sumut juga belum mengetahui apa motif istri kapolres tersebut menunjukkan sejumlah uang. 

"Nanti cek, itu tak boleh. Itu kebiasaan pamer uang karena apa? saya cek," kata Irjen Panca, Jumat, 29 Oktober. 

Kapolda Sumut Irjen Panca mengingatkan untuk menggunakan jarinya dalam menggunakan media sosial. 

"Hati-hati menggunakan jari, bukan hanya kepada polisi, terhadap masyarakat juga. Mungkin foto pamer uang, itu pamer apa benar? Itu nanti akan kita buktikan," sambungnya. 

Dia kembali menegaskan, pihaknya akan mendalami tujuan istri Kapolres Tebing Tinggi yang menunjukkan sejumlah uang dan mengunggah di media sosial. 

"Tapi hati-hati menggunakan jari anda. Itu bisa menimbulkan multi tafsir, saya akan dalami itu. Kalau itu terjadi, percayakan saja, saya akan dalami. Kenapa itu apa betul pamer uang dan apa tujuannya, betul apa tidak pamer uang, nanti kita akan dalami," papar Kapoldasu.