JAKARTA - Iwan Kurniawan, warga Kampung Rawa, Kecamatan Johar Baru, Jakarta Pusat, meregang nyawa usai dikeroyok sejumlah petugas satpam di salah satu Rumah Sakit kawasan Paseban, Kecamatan Senen.
Berdasarkan informasin yang dihimpun, korban dikeroyok karena dituduh mencuri oleh para pelaku pengeroyokan. Meski sempat dirawat di Rumah Sakit, nyawa korban tak tertolong. Korban mengalami luka parah dibagian kepala.
Dindin, salah satu keluarga korban membenarkan adanya kejadian pengeroyokan yang dialami keluarganya itu.
"Kepala korban mengalami retak, mata lebam dan terjadi luka dalam. Jenazah Iwan masih di RSCM untuk di otopsi," kata Dindin kepada wartawan, Selasa 26 Oktober.
BACA JUGA:
Dindin mengatakan sudah melaporkan kasus pengeroyokan itu ke Polres Metro Jakarta Pusat. Dia berharap Polres Metro Jakarta Pusat dapat mengungkap kematian korban yang dinilai tidak wajar.
"Kami juga sudah laporan ke Polres Metro Jakarta Pusat," ucapnya.
Sementara Kapolsek Senen Kompol Ari Susanto membenarkan adanya sejumlah petugas keamanan rumah sakit yang diamankan. Ada 10 orang yang diamankan untuk diperiksa, dari management dan satpam.
"Kasusnya ditangani Polres Metro Jakarta Pusat. Korban telah meninggal (Selasa 26 Oktober) tadi dan masih dalam penyelidikan penyebab kematian korban," katanya.