JAKARTA - Septian Seto, warga Kebon Jeruk mendatangi kantor Sektor VI Gulkarmat Kembangan, di Jalan Kembangan Raya No. 2, Kelurahan Kembangan Selatan, Kecamatan Kembanga, Jakarta Barat.
"Pria asal Jawa Tengah ini datang untuk meminta bantuan membuka cincin yang ada di jari tangannya yang mulai menyempit dan sulit dilepaskan," ujar Kasi Ops Gulkarmat Jakarta Barat, Suket kepada VOI, Selasa 12 Oktober.
Seto memohon agar petugas Gulkarmat mengevakuasi pemotongan cincin yang melingkar di jari tangannya.
BACA JUGA:
"Setelah mendapatkan laporan warga tersebut, empat petugas Tim Rescue segera melakukan evakuasi pemotongan cincin di jari tangan warga itu," ucapnya.
Proses evakuasi cincin warga itu berlangsung selama 30 menit. Hasilnya, cincin itu berhasil dilepas petugas tim rescue.
Dari keterangan Septian Seto, dirinya sangat berterima kasih atas upaya evakuasi yang dilakukan petugas Gulkarmat Jakarta Barat.
"Terima kasih kepada petugas pemadam yang telah membantu pelepasan cincin di jari saya. Semoga pemadam kebakaran makin jaya," ucapnya.