JAKARTA - Ketua DPP PAN Saleh Partaonan Daulay membeberkan topik yang akan dibahas dalam pertemuan Ketum PAN Zulkifli Hasan dan Presiden PKS Ahmad Syaikhu di DPP PAN.
"Ini adalah pertemuan biasa, silaturahim antara partai politik. Di mana tokoh-tokoh partai politik di PKS berkunjung ke PAN," ujar Saleh kepada wartawan di Sekretariat DPP PAN, Jalan Daksa I Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Jumat, 21 Mei.
Menurutnya, pertemuan hari ini sangat penting dilakukan, terutama dalam rangka mengevaluasi hal-hal yang terjadi pada bangsa Indonesia. Evaluasi termasuk capaian kinerja pemerintah khususnya pemulihan ekonomi akibat pandemi COVID-19.
"Kita sedang mengalami tantangan besar, yaitu pandemi dan resesi ekonomi. Jadi pandemi ini tidak bisa dianggap sepele, sehingga bisa dibicarakan bersama termasuk juga resesi ekonomi," kata Saleh yang juga Ketua Fraksi PAN di DPR.
Menurutnya, pertumbuhan ekonomi Indonesia masih minus, dan tentu merupakan tantangan yang sangat berat bagi pemerintah dan warga Tanah Air.
BACA JUGA:
"Sebagai parpol yang punya wakil di DPR tentu perlu ada pembicaraan bersama dalam membangun sinergitas," sambung anggota Komisi IX DPR ini.
Menurutnya PAN dan PKS akan mengawal program pemerintah akan berjalan on the track.
"Agar program-program yang dijalankan pemerintah dapat berjalan baik dan tidak keluar dari koridor yang diinginkan masyarakat," kata Saleh.