JAKARTA - Perdana Menteri Jepang Shigeru Ishiba melewatkan sesi foto bersama dalam gelaran KTT APEC di ibu kota Peru, Lima pada Hari Sabtu karena terjebak kemacetan.
Juru bicara Pemerintah Jepang mengatakan pada Hari Senin, PM Ishiba terlambat karena kemacetan lalu lintas saat dalam perjalanan pulang, setelah mengunjungi makam mendiang salah satu pemimpin Peru, dikutip dari Kyodo News 18 November.
Sesi foto pada Hari Sabtu berlangsung tanpa PM Ishiba. Para pemimpin seperti Presiden AS Joe Biden, Presiden Tiongkok Xi Jinping, Presiden Indonesia Prabowo Subianto, Presiden Korea Selatan Yoon Suk-yeol serta tentunya Presiden Peru Dina Boluarte.
Kepala Sekretaris Kabinet Jepang Yoshimasa Hayashi mengatakan dalam konferensi pers, "Karena sesi foto diadakan di akhir pertemuan, ketidakhadiran tersebut tidak memengaruhi proses membangun hubungan dengan para pemimpin lainnya."
PM Ishiba, yang menjadi perdana menteri pada awal Oktober, "menyampaikan pesan-pesannya dan menunjukkan kehadirannya dengan tegas selama pertemuan dua hari" forum Kerja Sama Ekonomi Asia-Pasifik, imbuh Hayashi.
Ia mengatakan, PM Ishiba terjebak dalam kemacetan lalu lintas yang parah akibat kecelakaan saat kembali ke lokasi pertemuan puncak setelah meletakkan bunga di makam mantan Presiden Peru Alberto Fujimori di pinggiran kota Lima.
SEE ALSO:
Sementara itu, dalam unggahannya di media sosial X, PM Ishiba membagikan momen saat dirinya ziarah ke makam mendiang Fujimori.
"Saya mengunjungi makam Presiden Fujimori," tulis PM Ishiba dalam keterangan dua foto yang diunggahnya.
Diketahui, mendiang Alberto Fujimori, kepala negara pertama keturunan Jepang di negara Amerika Selatan itu, meninggal dunia pada usia 86 tahun pada Bulan September lalu.
フジモリ大統領のお墓をお参りいたしました。 pic.twitter.com/1Fl753QlNI
— 石破茂 (@shigeruishiba) November 17, 2024