Bagikan:

JAKARTA - Jet tempur milik Rusia membelakangi lantas menukik melewati jet F-16 milik Amerika Serikat (AS) di langit Alaska.

Mengutip AP, Selasa 1 Oktober, manuver berbahaya jet Rusia itu setelah secara mengejutkan terbang di langit Alaska disusul F-16 yang dikirim untuk mencegatnya.

Komando Pertahanan Dirgantara Amerika Utara atau NORAD merilis rekaman interaksi jet tempur Rusia itu, yang masuk ke Zona Identifikasi Pertahanan Udara Alaska tepat di luar wilayah udara kedaulatan AS pada 23 September.

Interaksi militer itu menuai kecaman dari perwira tinggi NORAD dan salah satu senator AS dari Alaska.

NORAD menyebutkan, meski adanya interaksi di udara dekat kawasannya, pesawat militer AS merespons dengan mencegat jet tempur Rusia dengan disiplin keamanan dan tertib.

Duta Besar Rusia di AS yang belum memberikan tanggapan atas kejadian tersebut.

Kejadian ini terjadi hanya beberapa minggu setelah delapan pesawat militer Rusia dan empat kapal angkatan lautnya, termasuk dua kapal selam, mendekati Alaska saat China dan Rusia melakukan latihan gabungan.

Tidak ada satu pun pesawat militer Rusia yang melanggar wilayah udara AS. Namun, 130 tentara AS dibekali peluncur roket bergerak dikirim ke Pulau Shemya, mendekati lokasi latihan gabungan China-Rusia.

Mereka dikerahkan ke Pulau Aleut selama seminggu, sebelum akhirnya dikembalikan lagi ke pangkalan militer mereka.