Bagikan:

TANGSEL – “Itu orang pagi-pagi ngapa pada brutal dah” tulis seorang netizen di salah satu akun Instagram melihat mobil Suzuki Baleno merah tersangkut di pembatas flyover Ciputat, Tangerang Selatan.

Dalam postingan tersebut banyak netizen terkejut melihat posisi mobil yang tidak lazim. Seperti mau jatuh ke bawah dari flyover.

Menurut postingan akun Tangsel Life, mobil tersebut melaju dari arah UIN menuju Ciputat, Tangerang Selatan. Meski belum diketahui apa penyebab mobil tersebut dalam posisi demikian, yang pasti sudah ada petugas di lokasi kejadian.

Tim VOI berusaha menghubungi petugas kepolisian sektor Ciputat untuk mencari informasi lebih terkait peristiwa tersebut, namun sayang belum ada respon saat dihubungi.

“Cewe yg nyetirrrr, hadehhh ngeri bgt cwe cwe mabok ini, lindungi lah keluarga kami semua dri orng2 seperti ini, jngan sampe makan korban” tulis akun Tiaadeviana.

Sementara itu Komandan Regu (Danru) Ciputat Timur, Sakara membenarkan adanya kejadian tersebut. Peristiwa itu terjadi pada Jumat, 13 September, pagi hari.

“Iya benar, sopir kayaknya ngantuk. Dia tabrak pembatas jalan di samping, untung tidak sampai keluar. Dia nyaris saja terbalik, kayak yang difoto itu. Posisinya,” kata Sakara saat dikonfirmasi, Jumat, 13 September.

Sakara memastikan tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Namun hanya kerugian materi pada mobil itu karena mengalami kerusakan, akibat menabrak pembatas jalan.

“Engga ada korban jiwa atau luka-luka. Sopirnya perempuan tidak ada luka. Cuma kerugian materi saja, karena mobilnya menabrak,” katanya.

Meski telah terjadi kecelakaan di lokasi itu, arus lalu lintas di kawasan tersebut tidak tak mengalami kemacetan cukup panjang.

“Soalnya dia lewat jalur Jakarta arah Bogor, bukan sebaliknya. Aktivitas kendaraa tidak banyak,” ujarnya.

Dalam proses evakuasi pun belangsung cepat. Pasalnya, pihaknya menggunakan mobil towing untuk mempercepat evakuasi mobil Suzuki Baleno tersebut.

“Tadi anggota ke lokasi. Terus panggil mobil towing, langsung dievakuasi,” tutupnya