Bagikan:

JAKARTA - Ratusan massa demo yang berada di depan Gerbang Pancasila, Jalan Gerbang Pemuda, Kelurahan Glora, Kecamatan Tanah Abang, Jakarta Pusat, akhirnya membubarkan diri pada Kamis, 22 Agustus malam sekitar pukul 19.15 WIB.

Ratusan massa bubar secara berangsur. Beberapa kelompok berjalan kaki secara long march ke arah Stasiun Palmerah menuju tujuannya masing-masing.

Sementara hingga pukul 19.30 WIB, petugas keamanan masih berada di Gerbang Pancasila. Mereka masih melakukan penjagaan.

Selang beberapa menit kemudian, tiba-tiba muncul sekelompok pelajar berseragam putih biru dan memakai jaket switer ke depan Gerbang Pancasila. Sekelompok pelajar itu berusaha memprovokasi aparat Keamanan dengan melemparkan cone pembatas jalan.

Namun tindakan itu langsung direspon oleh petugas dan langsung memukul mundur sekelompok pelajar ke arah Stadion Utama GBK Senayan.

Pada pukul 19.40 WIB, petugas Kepolisian berpakaian lengkap lapisan berikutnya juga menyusul dan berjalan beriringan ke arah Jalan Asia Afrika yang disusul dengan dua kendaraan water canon di belakangnya.

Sementara ruas Jalan Gerbang Pemuda tepatnya di belakang Gedung DPR sudah dapat dilalui kendaraan roda dua dan roda empat. Namun arus lalu lintas di Jalan Gerbang Pemuda sedikit tersendat lantaran banyaknya antrean kendaraan yang melintas.

Selain itu, sejumlah petugas kebersihan juga sudah dikerahkan untuk melakukan proses penyapuan di depan Gerbang Pancasila.