JAKARTA - Wakil Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Jazilul Fawaid atau dikenal sebagai Gus Jazil mengungkap, PKB membuka peluang untuk mengusung Jenderal TNI (Purn) Andika Perkasa dari PDIP dalam Pilgub Jawa Tengah 2024.
Gus Jazil menyatakan, PKB akan berkomunikasi dengan PDIP dan partai lain karena keterbatasan kursi di DPRD memaksa mereka untuk berkoalisi.
"Dalam konteks ini, PKB tidak memiliki cukup kursi di DPRD untuk mengusung calon gubernur dan wakil gubernur sendiri. Kami akan mempertimbangkan untuk berkoalisi dengan partai lain, termasuk PDIP untuk mendukung Pak Andika atau siapa pun yang mendapat dukungan bersama," ungkap Gus Jazil, Kamis 26 Juli.
Gus Jazil mengonfirmasi, Andika Perkasa akan berpasangan dengan Ketua DPW PKB Jateng Yusuf Chudlori atau Gus Yusuf, yang telah diputuskan sebagai jagoan PKB di Pilgub Jateng.
"PKB secara tegas mendukung Gus Yusuf maju di Jateng," tambahnya.
Menurut Gus Jazil, saat ini Gus Yusuf sedang aktif menjalin komunikasi dengan berbagai partai politik di Jateng untuk membentuk koalisi yang solid. Namun, hingga saat ini, deklarasi resmi hanya dilakukan oleh Gus Yusuf.
"Saat ini, Gus Yusuf masih dalam proses merangkul berbagai pihak untuk membentuk koalisi. Detail mengenai calon wakil gubernur dan struktur koalisi di Jateng masih dalam pembahasan," jelas Gus Jazil.
BACA JUGA:
Sebelumnya, Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto menyebut, partainya terus berkomunikasi dengan PKB terkait Pilkada di beberapa daerah termasuk Jateng.
"Kami terus berkomunikasi dengan PKB untuk Pilkada di Jakarta, Jawa Timur, dan Jawa Tengah. Koordinasi intensif dilakukan antara Ahmad Basarah dari PDIP dengan PKB," ujar Hasto.