JAKARTA - Polri mengirim empat personel dalam proses seleksi calon pimpinan (capim) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) periode 2024-2029. Seluruhnya dinyatakan lulus dalam tahap administrasi.
Lulusnya empat anggota Polri itu berdasarkan data pengumuman bernomor 37/PANSEL-KPK/07/202 yang dikeluarkan oleh Panitia Seleksi atau Pansel Capim dan Dewas KPK.
Empat anggota Polri yang lulus itu antara lain, Komjen Setyo Budiyanto yang kini bertugas di Kementerian Pertanian (Kementan); Komjen RZ Panca Putra yang saat ini bertugas sebagai Sekretaris Utama Lembaga Ketahanan Nasional (Sestama Lemhannas).
Kemudian, Irjen Djoko Poerwanto yang kini menjabat sebagai Kapolda Kalimantan Tengah; dan Irjen Didik Agung Widjanarko yang saat ini menjabat Deputi Bidang Koordinasi dan Supervisi KPK.
Dengan telah dinyatakan lulus dalam tahap seleksi administrasi, keempat jenderal polisi itu akan mengikuti seleksi tahapan berikutnya yakni tes tertulis.
Ketua Pansel KPK Muhammad Yusuf Ateh menyebut tes tertulis itu akan dilaksanakan pada Rabu, 31 Juli pukul 07.30-11.00 WIB untuk calon pimpinan dan 12.30-16.00 WIB untuk calon dewan pengawas.
BACA JUGA:
“(Uji tertulis, red) bertempat di Pusat Pengembangan Kompetensi ASN Kementerian Sekretariat Negara, Jalan Gaharu I Nomor 1, Cilandak, Jakarta Selatan,” kata Ateh.
Adapun, sebanyak 236 pendaftar dinyatakan lulus seleksi administrasi calon pimpinan KPK. Dari jumlah tersebut rinciannya adalah 221 laki-laki dan 20 perempuan