JAKARTA - Tak ada laporan korban jiwa akibat gempa bumi berkekuatan 7,0 skala Richter di dekat pantai di wilayah Arequipa, Peru selatan. Tapi ada delapan orang terluka.
Kepala Manajemen Risiko Bencana dan Pertahanan Nasional David Aponte, mengatakan tiga orang mengalami luka ringan. Sedangkan Kementerian Kesehatan melaporkan lima orang lainnya dirawat di rumah sakit terdekat.
BACA JUGA:
Dilansir Reuters, Jumat, 28 Juni, pascagempa, Arequipa dilanda empat kali gempa susulan berkekuatan 4 hingga 4,6 skala richter yang menyebabkan beberapa tanah longsor di jalan-jalan setempat.
Sementara Perdana Menteri Peru Gustavo Adrianzen mengatakan peringatan tsunami di pantai Arequipa sudah berlalu.
Dilaporkan juga kerusakan material dilaporkan di beberapa distrik dan penduduk meninggalkan rumah mereka karena ketakutan.
Flavio Aranguren, wali kota distrik Yauca di provinsi Caraveli Arequipa, mengatakan beberapa dinding rumah roboh. Selain itu terjadi pemadaman listrik dan putusnya saluran telepon di wilayah dekat episentrum gempa.