Bagikan:

TANGERANG - Bahas konsolidasi partai jelang Pilkada, Partai Persatuan Pembangunan (PPP) resmi menggelar Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) IX di salah satu hotel kawasan, Kota Tangerang, 6 Juni, petang hari. Dalam acara tersebut PPP akan memberikan surat rekomendasi 35 kota/kabupaten Pilkada 2024.

Sejumlah daerah pun sudah memegang surat rekomendasi awal atau surat tugas dari partai untuk berkonsolidasi dengan partai lain di tiap wilayahnya.

Dalam Rapimnas tersebut dibuka langsung oleh Pelaksana Tugas (Plt) Ketua Umum PPP, Muhammad Mardiono.

“Sudah ada 35 kota, kabupaten termasuk provinsi yang sudah memegang surat tugas untuk Pilkada nanti,” kata Mardiono kepada wartawan di salah satu hotel kawasan Karawaci, Kota Tangerang, Kamis, 6 Juni.

Ia menjelaskan surat tugas yang telah ditunjuk itu berfungsi untuk mereka sebagai alat berkordinasi dan berkomunikasi politik dengan partai lain di wilayahnya masing-masing.

Selain itu juga Mardiono menklaim untuk wilayah-wilayah strategis dalam penyelenggaraan Pilkada seperti DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Timur, serta Jawa Tengah, partainya sudah mengantongi nama-nama yang bakal didukung.

“Mungkin 3 sampai 4 nama yang kita pertimbangkan di Jakarta, Jawa Tengah, Jawa Timur dan Jawa Barat, kita sudah punya nama-nama, nanti akan kita bahas,” katanya.

Saat ditanya apakah anggota PPP, Sandiaga Uno masuk dalam nama yang dipertimbangkan dalam pilkada tahun ini,

Mardiono menyebut jika Eks Badan Pemenangan Pemilihan Umum (Bappilu) PPP, Sandiaga Uno masuk radar yang dipertimbangkan dalam pilkada tahun ini.

Kendati demikian untuk informasi lebih lanjutnya, ia mengatakan akan mendiskusikan terlebih dahulu dengan pria yang juga menjabat sebagai Menteri Ekonomi Kreatif dan Pariwisata (Menparekraf) tersebut.

“Masuk (dari 3-4 nama yang dipertimbangkan). (Tapi) Sampai sekarang belum didiskusikan dengan pak sandi ya mungkin dalam waktu dekat akan diskusi kalau ada arah-arah mau ke pilkada dimana ya kita didiskusikan,” tutupnya.