Dubes Rusia di PBB Sebut Target Lucuti Ukraina Sudah Tercapai
Konflik Ukraina (wikimedia commons)

Bagikan:

JAKARTA - Demiliterisasi Ukraina yang menjadi target Rusia dalam operasi militer khusus (SMO) telah tercapai. Sementara itu, Kiev kini bergantung pada kiriman senjata dari NATO.

"Mengingat bahwa UAF (Angkatan Bersenjata Ukraina) sudah lama tidak menggunakan senjatanya sendiri dalam perang, bisa dikatakan bahwa tujuan SMO kami untuk melucuti Ukraina telah tercapai," kata Duta Besar Rusia untuk PBB Vassily Nebenzia mengutip Antara.

Nebenzia menegaskan bahwa tentara Ukraina kini hanya bertahan hidup dengan bantuan senjata dari negara-negara anggota NATO.

Namun, militer Rusia menghancurkan semua pasokan persenjataan, seperti tank tempur Abrams buatan AS dan Leopard buatan Jerman, serta sistem rudal HIMARS, kata dia.

Nebenzia menambahkan bahwa "de-Ukrainanisasi" atau "penumpasan Ukraina" bukanlah tujuan dari operasi militer Rusia di negara itu.