JAKARTA - Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Sandiaga Salahuddin Uno mengaku belum ada tawaran menteri dari kubu Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.
"Belum. Tidak ada tawaran-tawaran menteri kepada saya, tidak ada pembicaraan koalisi," ujar Sandiaga di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu, 13 Maret.
Sandiaga tak mau banyak berkomentar terkait wacana Koalisi Indonesia Maju (KIM) membentuk koalisi permanen. Menurut Sandiaga, tugasnya saat ini adalah mengawal proses penghitungan suara pemilihan umum (Pemilu) 2024.
"Ini karena Bappilu juga menangani pilkada, kita sekarang lagi mendata seluruh dapil di mana PPP bisa mendapatkan kursi dan menjadi bagian daripada pengusungan calon-calon yang akan ikut dalam proses pilkada di bulan November ini," ungkapnya.
BACA JUGA:
"Jadi Pilkada ini juga agenda besar dan ini akan memastikan apakah PPP bisa memberikan kontribusi, manfaat dan mewarnai proses pilkada ini," sambung eks Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra itu.