JAKARTA - Polres Metro Jakarta Timur mengungkap motif penembakan yang diduga dilakukan oleh Gathan Saleh Hilabi terhadap rekannya berinisial MAM (32) di sebuah ruko Kawasan Jatinegara, Jakarta Timur.
"Motifnya saling ejek, berawal dari chat di WA saling ejek. Mungkin terduga pelaku merasa kecewa terhadap korban, sehingga datang dari rumahnya di Jakarta Selatan ke Jakarta Timur," kata Kapolres Metro Jakarta Timur, Kombes Nicolas Ary Lilipaly saat dikonfirmasi, Kamis, 29 Februari.
Sementara terkait penggunaaan senjata api yang diduga dilakukan oleh terduga pelaku Gathan untuk menembak korban, Gathan mengaku kepada penyidik jika senjata api itu untuk melindungi dirinya.
"Hasil keterangan kepada penyidik, senjata api kadang dibawa untuk melindungi diri. (namun) Tidak selalu dibawa," ujarnya.
BACA JUGA:
Polisi juga masih mendalami kepemilikan senjata api pelaku yang berasal darimana.
"Keterangan dia, dia mendapatkannya dari teman yang sudah meninggal. Itu alibi terduga pelaku," ucapnya.
Sementara dari hasil pemeriksaan tes urine, Gathan positif menggunakan narkoba.
"Setelah kami lakukan pemeriksaan terhadap terduga pelaku dan cek urine, dia positif gunakan narkoba dan psikotropika. Jenisnya narkotika ganja dan psikotropika berupa benzodiazepin," katanya.