Bagikan:

JAKARTA - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta mencatat tiga ruas jalan di Jakarta Utara tergenang akibat hujan yang melanda sejak pagi hari tadi. Kemudian, tercatat 2 RT di Jakarta Barat yang terendam banjir.

"BPBD mencatat saat ini terdapat 3 ruas jalan tergenang dan 2 RT atau 0.006 persen dari 30.772 RT yang ada di wilayah DKI Jakarta," kata Kepala Pelaksana BPBD DKI Jakarta Isnawa Adji dalam keterangannya, Rabu, 28 Februari.

Adapun jalan tergenang saat ini berada di Gang Elektro, Kelurahan Penjaringan, dengan ketinggian air 15 sentimeter; Jalan PT Koja, Kelurahan Penjaringan, dengan ketinggian air mencapai 10 sentimeter; serta Gang Waringin, Kelurahan Penjaringan, dengan ketinggian air mencapai 10 sentimeter.

Kemudian, 2 RT yang terendam berada di Kelurahan Tegal Alur, Jakarta Barat dengan ketinggian air mencapai 30 sentimeter.

Sementara itu pada siang ini, terdapat satu pintu air yang berstatus Siaga 3, yakni Pintu Air Pasar Ikan dengan tinggi muka air 190 sentimeter.

Isnawa menuturkan pihaknya mengerahkan personel untuk memonitor kondisi genangan di setiap wilayah dan mengkoordinasikan unsur Dinas SDA, Dinas Bina Marga, Dinas Gulkarmat untuk melakukan penyedotan genangan dan memastikan tali-tali air berfungsi dengan baik bersama dengan para lurah dan camat setempat.

"Genangan ditargetkan untuk surut dalam waktu cepat. BPBD DKI mengimbau kepada masyarakat agar tetap berhati-hati dan waspada terhadap potensi genangan," ungkap dia.