Bagikan:

JAKARTA - Capres nomor urut tiga, Ganjar Pranowo mengatakan tim pemenangan harus menyiapkan langkah strategis di sisa waktu kampanye Pilpres 2024. Mereka diminta berani melawan intimidasi karena dia sudah mendengar fakta di lapangan.

Hal ini disampaikan Ganjar saat berbicara di hadapan relawan pemenangan Ganjar-Mahfud di Surabaya, Jawa Timur, Sabtu, 13 Januari.

“Ada yang masuk ‘Pak Ganjar, sudah ada yang telepon kami, ‘jangan kencang-kencang’, model intimidasi ecek-ecek gini harus kita lawan,” kata Ganjar dikutip dari keterangan tertulisnya.

Ganjar mengaku perlu membuka ini di hadapan tim pemenangannya maupun relawan. “Karena sudah banyak sekali kemarin kawan-kawan jalannya kencang-kencang kok tiba-tiba diam,” tegasnya.

“Saya bilang pasti ada sesuatu,” sambung eks Gubernur Jawa Tengah tersebut.

Sosok berambut putih ini minta relawan maupun tim pemenangannya terutama di daerah tidak diam ketika sedang mendapat intimidasi. Ganjar minta semua berani melawan dan melapor untuk bisa ditindaklanjuti.

Apalagi, Ganjar melihat ada pihak lain yang sepertinya gelisah karena melihat soliditas tim dan relawannya yang mampu bergerak bersama rakyat. Sehingga, mereka menggunakan cara-cara yang tidak sehat.

“Kita akan melawan dan tidak akan pernah berhenti,” ujarnya.

“Naik turunnya situasi demokrasi kita harus tetap tercatat baik dalam sejarah. Itulah mengapa kita harus terus belajar,” pungkas Ganjar.