Bagikan:

JAKARTA - Calon presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo mengawali hari ke-47 kampanye dengan blusukan ke Pasar Pucang Anom di Kecamatan Gubeng, Surabaya, Jawa Timur.

Berdasarkan informasi dari Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud, Ganjar kemudian dijadwalkan untuk menghadiri Haul ayahanda Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi di Jalan Ketintang Madya III, Kecamatan Jambangan, Surabaya.

Selanjutnya, Ganjar mengadakan rapat konsolidasi dengan jajaran Tim Pemenangan Daerah (TPD) Jawa Timur, calon anggota legislatif partai koalisi, dan relawan Ganjar-Mahfud di Gedung Internationale Credit En Handelsvereeniging "Rotterdam”, Krembangan Selatan, Surabaya.

Ganjar juga dijadwalkan bertemu dengan para pensiunan Aparatur Sipil Negara (ASN) di DBL Arena, Surabaya, dan dilanjutkan dengan berdialog dengan sejumlah milenial dan gen Z di Cafe Bicopi, Surabaya.

Ganjar kemudian mengakhiri agenda dengan bersilaturahmi dengan para tokoh lintas agama di DBL Arena, Surabaya.

Sementara itu, calon wakil presiden Mahfud MD akan melakukan bedah visi dan misi di hadapan sivitas akademika Universitas Hasanuddin (Unhas).

 Berikutnya, Mahfud menghadiri rapat konsolidasi dengan TPD Ganjar-Mahfud, Keluarga Galesong, dan relawan Ganjar-Mahfud di Restoran Ropang di Jalan Perintis Kemerdekaan Km 12, Tamalanrea, Kecamatan Tamalanrea, Kota Makassar, Sulawesi Selatan.

Selanjutnya, Mahfud terbang ke Surabaya untuk menghadiri deklarasi dukungan Ganjar-Mahfud oleh relawan Mahfud Guru Bangsa di Gedung Jatim Expo, Surabaya.

Mahfud kemudian mengakhiri agenda kampanye dengan mendatangi sholawatan bersama Gus Fauzan di Pondok Pesantren Karangdurin, Kabupaten Sampang, Jawa Timur.